Tiga Emiten Baru Resmi Melantai DI BEI Hari Ini 09 Agustus 2022

- 9 Agustus 2022, 09:49 WIB
Emiten Baru Di BEI
Emiten Baru Di BEI /mohamed_hassan/Pixabay/

SEPUTAR CIBUBUR - Tiga emiten baru hari ini resmi melantai di Bursa Efek Indonesia(BEI).
Emiten tersebut  adalah PT Rohartindo Nusantara Luas Tbk (TOOL), PT Segar Kumal Indonesia (BUAH) dan PT Klinko Karya Imaji (KLIN). 

Ketiga emiten tersebut merupakan sebagai Perusahaan Tercatat ke-39, 40, dan 41 di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada tahun 2022.

Baca Juga: Simak Rekomendasi Saham Selasa 9 Agustus 2022 Dari Berbagai Sumber

PT Rohartindo Nusantara Luas  Perseroan resmi melantai hari ini dengan kode saham TOOL. Saham ini akan memulai pada harga perdana Rp127 per saham. 

Dana yang diperoleh dari hasil Penawaran Umum Perdana Saham ini sebesar  Rp 52,07 miliar. TOOL juga menerbitkan waran seri I sebanyak 205 juta lembar atau 12,5% dari total modal ditempatkan dan disetor penuh Perseroan. 

Waran akan diberikan secara cuma-cuma sebagai insentif kepada pemegang saham yang namanya tercatat dalam Daftar Pemegang Saham (DPS) pada tanggal penjatahan. 

Baca Juga: Simak IHSG Selasa 9 Agustus 2022 Di Tengah Kondisi Overbought Naik Terbatas

Setiap pemegang 2 saham baru berhak atas pembelian 1 waran dengan harga pelaksanaan Rp500.  

Pada masa penawaran umum kelebihan permintaan (over subscribe) 106,89 kali dari pooling dengan total investor sebanyak 31.227. 

Halaman:

Editor: Ruth Tobing

Sumber: Bursa Efek Indonesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x