IHSG Hari ini 13 Maret 2023 Berpotensi Koreksi bursa AS, Eropa dan Asia Pasifik Alami Penurunan Signifikan

- 13 Maret 2023, 10:35 WIB
IHSG
IHSG /brain sihotang/Pixabay

SEPUTAR CIBUBUR - IHSG Pada perdagangan Jumat, 10 Maret 2023 IHSG di tutup melemah pada level 6.765,30 (-34,49 pts ; -0,51%) dengan volume lebih besar dari hari kemarin. Sementara dalam sepekan periode 6-10 Maret, IHSG terkoreksi 0,71%. Kendati IHSG mengalami koreksi, tapi investor asing mencatat net buy atau beli bersih dalam nilai yang besar.

Pada perdagangan Jumat asing mencatat net buy sebesar Rp 32,59 miliar di semua pasar. Pelemahan IHSG berpotensi menguji support 6.730, penembusan level ini membuka peluang menuju 6.700.

Trend Bearish, selama di bawah 6.815. IHSG closing di atas 5 day MA (6.783) & di bawah 6.956 (200 day MA). Indikator MACD bearish, Stochastic oversold, candle bearish engufing.

Baca Juga: Ramalan Bintang Leo dan Virgo, Senin 13 Maret 2023: Suasana Hati Bimbang Terkait dengan Kondisi Keuangan Anda

Jika bisa di tutup harian di bawah 6.815, IHSG masih berpeluang koreksi, target 6.728/6.653. Jika closed di atas 6.815, peluang menuju 6.875/6.961. Range breakout berada di 6.728 - 6.889. Resist: 6.803/6.833/6.851/6.875. Support: 6.741/6.728/6.681/6.653. Perkiraan range: 6.720 - 6.815.

Bursa Wall Street mencatat penurunan yang signifikan. Pada Jumat lalu indeks Dow Jones Industrial Average ditutup melemah sebesar 1,07%, begitu juga dengan S&P 500 yang turun sebesar 1,45%, sementara indeks Nasdaq terkoreksi lebih dalam sebesar 1,76%.

Investor mengkhawatirkan kesehatan bank-bank Amerika Serikat (AS) setelah regulator perbankan California mengumumkan telah menutup SVB Financial Group untuk melindungi nasabah

Silicon Valley Bank tutup setelah kerugian dalam portofolio obligasinya, yang merupakan kegagalan bank terbesar sejak krisis keuangan global. Non-farm payroll AS untuk Februari 2023 mencapai 311.000, di atas ekspektasi.

Namun investor fokus pada kenaikan upah yang lebih kecil dari perkiraan, sehingga Federal Reserve dapat memikirkan kembali sikap agresifnya terhadap kenaikan suku Bursa Eropa ditutup lebih rendah, terpicu aksi jual di sektor perbankan.

Halaman:

Editor: Ruth Tobing

Sumber: Yahoo Finance BNI Sekuritas dailyfx.com CNBC


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x