10 Aturan Baru Pemerintah Arab Saudi Selama Ramadhan, Tak Selfie di Masjid

- 21 Maret 2023, 15:29 WIB
Ilustrasi. Berikut ini tips agar puasa sehat dan aman
Ilustrasi. Berikut ini tips agar puasa sehat dan aman /Pexels/Michael Burrows/

SEPUTAR CIBUBUR -Kementerian Urusan Islam Arab Saudi menetapkan sepuluh aturan baru untuk bulan Ramadhan tahun ini, yang kemungkinan akan jatuh pada 23 Maret 2023.

Dikutip dari Deutsche Welle pada Jumat 10 Maret 2023, aturan-aturan ini mencakup larangan berbuka puasa di dalam masjid, durasi shalat, hingga tentang kehadiran anak-anak.

Imam dan muazin dilarang absen saat Ramadhan. Jika berhalangan, mereka harus menugaskan orang lain untuk menggantikannya.

Baca Juga: Publik Mulai Ragukan Pernyataan Mahfud MD Soal Transaksi Rp300 T

Mandat ini harus dengan persetujuan cabang Kementerian di wilayah tersebut, dan yang bersangkutan berjanji tidak melanggar tanggung jawab. Ketidakhadiran tidak boleh melebihi jangka waktu tertentu.

Waktu azan dan iqamah harus sesuai dengan waktu yang disetujui untuk setiap shalat.

Shalat Tahajud selama sepuluh hari terakhir Ramadhan harus dengan cukup waktu sebelum azan Subuh, sehingga tidak memberatkan jamaah Diutamakan membaca buku-buku yang bermanfaat bagi jemaah masjid, sesuai surat edaran yang mengatur hal tersebut.

Kamera di masjid tidak boleh untuk memotret imam dan jemaah selama shalat, dan tidak menyiarkan shalat di media apa pun.

Baca Juga: Indonesia Bantu Bibit Sawit Unggul ke Honduras

Halaman:

Editor: Ruth Tobing


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x