Kementerian PUPR Kejar Target Penyelesaian Rusun ASN Kejaksaan Tinggi Sumatera Selatan

- 1 Agustus 2022, 16:29 WIB
pembangunan Rusun ASN Kejaksaan Sumsel
pembangunan Rusun ASN Kejaksaan Sumsel /Kamsari/Dok. Humas Ditjen perumahan kemen PUPR


SEPUTAR CIBUBUR - Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) tinjau pekerjaan konstruksi Rumah Susun ASN Kejaksaan Tinggi Sumatera Selatan.

Rusun ASN Kejaksaan Tinggi ini di bangun untuk memfasilitasi ASN Kejaksaan tinggi yang belum memiliki tempat tinggal selama bertugas di Provinsi Sumatera Selatan ini, melalui pembangunan satu tower rumah susun (Rusun) dilengkapi dengan fasilitas meubelairnya dan sarana pendukung lainnya.

Baca Juga: Atasi Backlog, Kementerian PUPR Berikan Subsidi sebanyak 222.586 Unit Rumah pada TA 2022

"Rusun ASN Kejaksaan Tinggi ini sudah mencapai 80 persen pekerjaan dan diharapkan dapat selesai di September 2022 ini," ujar Sekretaris Direktorat Jenderal Perumahan Kementerian PUPR, M. Hidayat di Palembang, Kamis (28/7/2022).

Lebih lanjut, Hidayat menjelaskan, dalam kunjungan kerja ke Palembang ini untuk memastikan hasil pembangunan konstruksi dan berharap fasilitas Rusun ASN yang di bangun di atas tanah bekas kantor kejaksaan tinggi lama ini bisa menjadi hunian yang nyaman, apalagi bangunan dilengkapi serta dengan meubelair di dalamnya bisa selesai tepat waktu dengan mengikuti spesifikasi teknis yang sudah di tentukan.

Hal itu bertujuan agar aset negara yang dibangun dengan menggunakan dana APBN ini memiliki usia pakai yang cukup panjang dan berfungsi dengan baik.

Hidayat juga menyampaikan agar material yang dibutuhkan selama pengerjaan konstruksi di periksa kualitasnya dan di pastikan agar segera didatangkan sehingga tidak menganggu proses konstruksi mengingat waktu penyelesaian yang tidak terlalu lama lagi.

"Kementerian PUPR membangun Rusun ASN ini lengkap dengan fasilitas meubelair seperti tempat tidur, kasur, lemari, meja makan, kursi makan, dan sofa sehingga ASN bisa tinggal di hunian vertikal dengan fasilitas yang baik dan memadai," katanya.

"Rusun ASN Kejaksaan Tinggi ini dibangun dengan biaya sebesar Rp 36,662 Miliar. Kami juga telah berkoordinasi dengan pihak pelaksana PT. Global Mandiri Services dan Manajemen Konstruksi PT. Angelia Oerip Mandiri supaya pengerjaan bisa sesuai jadwal dan selesai tepat waktu," terangnya.

Berdasarkan data yang ada, Rusun ASN tersebut dibangun tahun 2021 lalu dan berada di samping Kantor Gubernur Sumatera Selatan. Rusun tersebut dibangun satu tower setinggi Lima lantai dengan total 62 unit hunian tipe 36 dan bisa menampung sampai dengan 248 orang.


Rusun tersebut dilengkapi dengan meubelair di setiap hunian berupa tempat tidur utama, tempat tidur single, almari, meja makan dan kursi makan, sofa dan meja sofa dengan total sebanyak 660 unit meubelair.

Editor: Kamsari


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x