Tahun ini Lebih 300 Unit Mobil Ferrari Terjual di Korea Selatan

- 7 Agustus 2022, 12:09 WIB
Permintaan mobil Ferrari di Korea Selatan meningkat
Permintaan mobil Ferrari di Korea Selatan meningkat /Karawangpost/pexels: Sebastian Pichard

SEPUTAR CIBUBUR - Forza Motors Korea (FMK) yang merupakan importir Ferrari mengatakan penjualan kendaraan tersebut akan melebihi 300 unit di Korea Selatan tahun ini, seiring meningkatnya permintaan untuk kendaraan berperforma tinggi di negara itu.

"Lima tahun lalu, kami menjual sekitar 100 model Ferrari di Korea tetapi permintaan lokal untuk mobil super ini terus meningkat," kata juru bicara FMK Choi Seung-ok dikutip dari Yonhap pada Minggu.

Menurut FMK, pihaknya telah menjual 842 model Maserati dan 300 model Ferrari di pasar Korea sepanjang tahun 2021.

Baca Juga: Kemenhub Jepang Perintahkan Hino Motors Ltd Recall 20.900 Truk dan Bus , Ini Penyebabnya

Sementara secara global, sebanyak 10 ribu model Ferrari telah terjual termasuk 700 unit di Jepang dan 500-600 unit di China.

Pada Jumat lalu, meluncurkan mobil sport hybrid plug-in Ferrari 296 GTS dengan harga lebih dari 400 juta won (sekitar Rp4,5 miliar).

Kendaraan tersebut hadir dengan mesin V6 turbocharged dan motor listrik 122kW, dan dapat melaju hingga 200 kilometer hanya dalam waktu 7,6 detik.

Baca Juga: Berikut Spek Toyota Land Cruiser Prado 'Package Matt Black Edition'

Perusahaan mengatakan telah menerima dua digit jumlah pra-pemesanan untuk model tersebut sejak April lalu.

Halaman:

Editor: Erlan Kallo

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x