Sembilan Situs Download Lagu Gratis dan Legal Buat Anak Muda

- 26 Mei 2024, 17:15 WIB
ilustrasi musik
ilustrasi musik / Firmbee/ pixabay/ Bulelengpost/

Baca Juga: Renungan Malam Kristiani: Suara di Padang Gurun

  1. Joox

JOOX adalah aplikasi streaming dan download MP3 legal yang menghadirkan banyak pilihan lagu favorit. Anda bisa mengunduh lagu-lagu kesukaan Anda dan mendengarkannya secara offline. Tentunya Anda harus memiliki aplikasi JOOX di perangkat pribadi.

Silahkan download terlebih dahulu aplikasi JOOX melalui App Store atau Google Play Store. Buat akun terlebih dahulu untuk memilih lagu favorit yang akan Anda download. Lalu silahkan download lagu yang Anda sukai untuk didengarkan secara offline.

  1. SoundCloud

SoundCloud adalah situs download lagu MP3 gratis dan legal yang memberikan akses streaming musik dan download MP3 tanpa batas bagi para penggunanya. Situs ini bahkan dianggap menjadi alternatif aplikasi Spotify terbaik untuk mendapatkan musik online secara gratis.

Sayangnya, tidak semua musik yang tersedia di SoundCloud bisa diakses secara gratis. Beberapa di antaranya mengharuskan para pengguna untuk menyukai halaman Facebook terlebih dahulu. Namun, situs ini tetap banyak menyediakan lagu-lagu yang bisa didownload secara cuma-cuma.

  1. SoundClick

Download MP3 gratis secara legal juga bisa dilakukan lewat situs SoundClick yang menyediakan pilihan lagu berlisensi. Beberapa artis di platform ini sudah menawarkan musik mereka secara gratis. Di sini, Anda bisa streaming musik atau download lagu untuk mendengarkan offline.

Sebelum mengaksesnya, Anda harus melakukan pendaftaran melalui email. Terdapat fitur yang bisa mengirimkan e-card bertema yang dipersonalisasi dari pengguna untuk orang spesial di saat momen khusus seperti ulang tahun dengan teks khusus dan musik latar pilihan dari situs SoundClick.

  1. Jamendo

Situs download MP3 Jamendo dilindungi oleh lisensi Creative Commons, jadi dapat dipastikan pengguna dapat mengunduh lagu secara aman dan legal. Situs ini menyediakan lagu dari kebanyakan genre independen.

Jadi, bagi Anda yang ingin mencari musik mainstream, disarankan untuk menggunakan situs download lagu MP3 lainnya.

  1. Noise Trade

Noise Trade adalah situs yang menawarkan layanan streaming dan download musik yang tersedia di website mereka. Jika ingin mengakses dan download MP3 di sini, Anda harus mengisi alamat email terlebih dahulu.

Halaman:

Editor: Ruth Tobing


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah