Pengelola Tambang Emas Martabe borong 7 Penghargaan dalam Ajang CSR Indonesia Awards 2021

- 31 Juli 2021, 15:54 WIB
PTAR raih best of the best CSR Awards
PTAR raih best of the best CSR Awards /Kamsari/Dok Humas PTAR

SEPUTAR CIBUBUR - PT Agincourt Resources, pengelola Tambang Emas Martabe memborong 7 penghargaan dalam ajang penganugerahan CSR Indonesia Awards 2021 yang digelar secara daring, Kamis (29 Juli 2021).

Pada saat penyerahan penghargaan, Christine Pepah, Senior Manager Community mewakili Management PTAR menyatakan terima kasih atas apresiasi tertinggi yang diberikan kepada PTAR melalui CSR Indonesia Awards 2021.

Christine mengaku sangat bangga di mana semua program yang diikutsertakan dalam ajang CSR Indonesia Awards 2021 ini mendapatkan penghargaan. “Kami sangat bangga dan bersyukur atas penghargaan yang diterima, ini menjadi penyemangat kami untuk lebih baik lagi dalam menjalankan berbagai program untuk kesejahteraan masyarakat di sekitar kami. Ini adalah kerja keras tim,dan hanya bisa dicapai melalui komitmen perusahaan dan dukungan seluruh departemenserta kerjasama sinergis antara perusahaan, pemerintah, masyarakat sekitar Tambang Emas Martabe, serta pemangku kepentingan lainnya,” kata Christine.

Baca Juga: Agincourt Resources Raih Best of The Best dalam Ajang CSR Indonesia Awards 2021

Menurut Christine, menjalankan program pengembangan dan pemberdayaan masyarakat di masa pandemi tentu ada tantangannya, yakni harus menyesuaikan dengan kenormalan baru dan protokol kesehatan yang ketat sehingga prosesnya tidak seperti saat normal dalam menjalankan program dan keterbatasan berinteraksi dengan masyarakat serta semua stakeholder.

“Tapi sebenarnya masa pandemi ini adalah saat di mana program untuk masyarakat sangat dibutuhkan serta membuka banyak peluang.Melalui kemitraan dengan seluruh pemangku kepentingan, kami berusaha memberi yang terbaik, menjalankan semua program yang sudah direncanakan dan mendukung penanganan Covid-19 seperti penyediaan alat kesehatan,vaksinasi, promosi kesehatan, donasi, dan upaya lainnya” kata dia.

Editor: Kamsari


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x