Kasus Aktif Covid-19 di Jakarta Anjlok Drastis, Sepanjang Juli 2021

- 30 Juli 2021, 19:46 WIB
Kasus aktif Covid-19 di Jakarta anjlok 73,44 persen sepanjang Juli 2021. Kasus aktif adalah pasien Covid-19 yang tengah dirawat atau isolasi.
Kasus aktif Covid-19 di Jakarta anjlok 73,44 persen sepanjang Juli 2021. Kasus aktif adalah pasien Covid-19 yang tengah dirawat atau isolasi. /dok Sekretariat Presiden BPMI

 

SEPUTAR CIBUBUR - Jumlah kasus aktif Covid-19 di Jakarta anjlok 73,44 persen sepanjang Juli 2021. Kasus aktif adalah pasien Covid-19 tengah dirawat atau isolasi.

Mengutip data Pemprov DKI Jakarta, bila pada 1 Juli 2021 tercatat sebanyak 74.020 kasus aktif Covid-19, kini, pada Jumat 30 Juli 2021 tercatat sebanyak 19.654 kasus.

Hingga Jumat 30 Juli 2021, kasus aktif Covid-19 di Jakarta setara dengan 2,4 persen dari total kasus positif yang sebesar 811.326 kasus.

Baca Juga: Cara Daftar dan Link Vaksinasi Gratis di RS Meilia Cibubur, KTP Non Depok Bisa Ikut

Data Pemprov DKI Jakarta, Jumat 30 Juli 2021 juga menyebutkan bahwa jumlah kasus positif tercatat meningkat dibandingkan awal Juli 2021. Semula, kasus positif tercatat sebanyak 551.009, kini tercatat sebanyak 811.326 orang.

Sementara itu, jumlah mereka yang sembuh kini tercatat sebanyak 779.720 orang atau meningkat dibandingkan dengan 1 Juli 2021 yang sebanyak 468.461 orang.

Pasien Covid-19 yang meninggal di Jakarta meningkat dari 8.528 menjadi 11.952 jiwa per Jumat 30 Juli 2021.

Baca Juga: 84 Persen Warga di Jakarta Telah Divaksin Covid-19 

***

Editor: Yetto Parceka

Sumber: Twitter @DKIJakarta


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x