BSI Maslahat Galang Dana untuk Penyintas Gempa Turki

- 20 Februari 2023, 15:15 WIB
BSI Maslahat menggalang dana untuk gempa bumi Turki dengan campaign “Peduli Gempa Turki”. Foto: BSI Maslahat
BSI Maslahat menggalang dana untuk gempa bumi Turki dengan campaign “Peduli Gempa Turki”. Foto: BSI Maslahat /

BSI Maslahat merupakan mitra strategis dari PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) dalam melakukan penyaluran dan penghimpunan dana ZISWAF, CSR dan Dana Sosial yang berpacu pada indikator sustainability. Sehingga pemanfaatan programnya dapat berdampak luas.

Pada tahun ini, BSI Maslahat mempunyai campaign dan produk baru di antaranya Give 20k dan goamal.org. Untuk program campaign Give 20k meliputi, ekonomi, pendidikan, kemanusiaan, masjid dan lain sebagainya.  

Baca Juga: Tim Penyelamat Menggali Sisa Reruntuhan Setelah Gempa Turki-Suriah yang Menewaskan 7.800 Jiwa

Sedangkan goamal.org adalah platform sedekah online penghimpun dana zakat, infak, dan wakaf yang dikelola oleh BSI Maslahat. dengan goamal.org, sahabat bisa berdonasi semudah scan Qris. selain itu, pembayaran donasi sahabat bisa berapa saja, dimana saja, dan kapan saja. (Lucius GK) 

Halaman:

Editor: Ruth Tobing

Sumber: Siaran Pers


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x