Warga Kluster Marcopolo Perumahan Legenda Wisata Sumbang 21 Hewan Kurban

- 17 Juni 2024, 16:08 WIB
Warga Kluster Marcopolo, Perumahan Legenda Wisata Sumbang 21 Hewan Kurban Bagi Fakir Miskin
Warga Kluster Marcopolo, Perumahan Legenda Wisata Sumbang 21 Hewan Kurban Bagi Fakir Miskin /

SEPUTAR CIBUBUR-Warga Kluster Marcopolo, Perumahan Legenda Wisata Cibubur, Bogor bergotong royong melakukan pemotongan hewan Kurban, Senin 17 Juni 2024.

Pelaksanaan penyembelihan hewan kurban dilaksanakan usai solat Idul Adha yang dipusatkan Pos Kluster Marcopolo.

Menurut Kasi, Ketua Kegiatan Idul Adha 1445H Kluster Marcopolo, ada 19 ekor kambing dan 2 ekor sapi kurban yang merupakan sumbangan warga.

“Penerimaan Hewan Kurban di lingkungan Klaster Marcopolo telah dimulai sejak Jumat 14 Juni 2024,” kata Kasi.

Baca Juga: Lima Tradisi Unik Iduladha di Indonesia, Wujud Rasa Syukur dan Kebersamaan

Proses penyembelihan dilakukan bersama warga di pos belakang Kluster dengan standar kebersihan yang telah ditetapkan.

Sementara itu, seksi distribusi Kegiatan Idul Adha 1445H Kluster Marcpolo Taufik mengatakan, para penerima kurban adalah para shohibul kurban, pegawai klaster, fakir miskin, serta warga disekitar Klaster Marcopolo.

"Untuk penyembelihan, kami mengundang jasa potong yang biasa menyembelih sapi, sedangkan untuk menguliti dan memilah-milah daging kurban dilakukan gotong-royong oleh semua warga," ujar Taufik.

Hal ini, kata Taufik, agar hewan kurban  yang telah dipotong kualitas daging yang akan didistribusikan kepada yang membutuhkan tetap baik.

Halaman:

Editor: Ruth Tobing


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah