Berhasil Pimpin Bank DKI Tumbuh Pesat, Direktur Utama Bank DKI Fidri Arnaldy Raih Indonesia Best 50 CEO Awards

- 10 April 2023, 16:36 WIB
Dirut Bank DKI usai menerima penghargaan best CEO regional bank versi majalah forbes
Dirut Bank DKI usai menerima penghargaan best CEO regional bank versi majalah forbes /Kamsari/Dok. Humas Bank DKI

 

SEPUTAR CIBUBUR – Keberhasilan Direktur Utama Bank DKI, Fidri Arnaldy dalam memimpin Bank DKI tumbuh pesat dengan tetap prudent dan sehat selama kondisi ekonomi yang menantang, diapresiasi dengan pemberian penghargaan oleh The Iconomics sebagai The Best CEO Category Regional bank dari 50 CEO terbaik dari berbagai BUMN, BUMD dan swasta nasional/internasional. Seremoni penghargaan diterima langsung oleh Direktur Utama Bank DKI, Fidri Arnaldy pada ajang Indonesia Best 50 CEO Awards 2023 Employees Choice & Indonesia Most Popular CEO 2023 di Jakarta pada Kamis (06/04).

Baca Juga: Daftar Pemain Timnas Bulu Tangkis Indonesia di SEA Games yang Targetkan 4 Medali Emas, Ada Juara All England

Direktur Utama Bank DKI, Fidri Arnaldy mengucapkan terima kasih atas penghargaan yang diberikan. “Penghargaan ini tentunya menjadi apresiasi yang bernilai dalam memimpin program Transformasi 5.0 di Bank DKI. Perhatian penting tentang makna kepemimpinan juga menjadi perhatian kami sebagai seorang professional banker sekaligus sebagai role model, bahwa Leadership is Action Not Position”.

Semakin spesial, penghargaan yang diterima Direktur Utama Bank DKI, Fidri Arnaldy merupakan satu-satunya CEO/Direktur Utama yang berasal dari Bank Pembangunan Daerah (BPD). Penghargaan yang diterima juga menjadi pelengkap penghargaan individu sebelumnya, yaitu sebagai Top CEO BUMD 2022 dari Top Business, The Most Committed GRC Leader 2022 oleh Top Business, jajaran TOP 100 CEO 2022 oleh majalah Infobank,Top Leader on Digital Implementation 2022 dari IT Works, Indonesia Most Acclaimed CEO 2022 with outstanding Leadership in Provinding Realiable Banking Services dari Warta Ekonomi, serta yang terbaru sebagai The Best CEO for Corporate Digital Transformation of The Year 2023 oleh ITECH. Selain itu dibawah kepemimpinannya, Bank DKI juga berhasil meraih predikat sebagai 20 Bank Terbaik dan satu-satunya BPD di Indonesia yang masuk dalam jajaran World's Best Banks atau Bank Terbaik di Dunia Tahun 2022 versi majalah Forbes.

Lebih lanjut Fidri menyampaikan bahwa penghargaan ini juga menjadi hadiah istimewa bagi Bank DKI dalam menyambut ulang tahun yang ke-62 tahun pada tanggal 11 April 2023. “Semoga penghargaan ini menjadi motivasi bagi seluruh insan Bank DKI untuk terus berkontribusi terbaik bagi kemajuan Bank DKI di usianya yang semakin dewasa. Untuk meniscayakan Sukses Jakarta Untuk Indonesia, Bank DKI menambah jaringan kantor cabang baru di wilayah Semarang, Lampung, dan Sidoarjo”, ujar Fidri.

Penghargaan Indonesia Best 50 CEO Awards 2023 merupakan bentuk apresiasi kepada para CEO pilihan panelis dan The Iconomics yang berasal dari multi industri BUMN, BUMD dan swasta nasional maupun internasional. Penilaian dilakukan oleh Axia Research melalui riset dengan beberapa kriteria, diantaranya (1) Popularity, (2) Competency, (3) Personality, dan (4) Crisis Leadership. Riset dilakukan terhadap lebih dari 6.000 responden dan CEO yang meraih penghargaan merupakan peraih nilai tertinggi pada masing-masing kategori industri atau minimal memenuhi skor 3,75 dari skala 4,00.

Sementara itu, Founder & CEO The Iconomics, Bram Putro mengatakan bahwa penghargaan kepada para pemimpin perusahaan diberikan atas kepemimpinan yang berani namun tetap disertai kehati-hatian yang sangat dibutuhkan untuk business recovery keluar dari era pandemi. "CEO atau pemimpin organisasi menjadi panutan dalam melakukan manuver inovasi sehingga naluri mereka sangat dibutuhkan untuk menghadapi berbagai skenario yang baru," kata Bram Putro.

Menteri Perdagangan Republik Indonesia, Zulkifli Hasan yang turut hadir sebagai keynote speaker, dalam kesempatan yang sama mengatakan saat ini semua elemen berupaya agar cita-cita Indonesia sebagai negara maju dan visi Indonesia 2045 dapat terwujud, sehingga untuk mencapainya harus mampu menciptakan peluang usaha, baik di pasar domestik maupun global. Menurut Mendag Zulkifli Hasan, para CEO terbaik yang  terpilih hari ini adalah para pemimpin yang dapat membawa intitusi atau perusahaan yang dipimpinnya menjadi perusahaan kelas dunia. “Saya mengucapkan selamat kepada 50 CEO terbaik tahun ini. Semoga kita semua dapat memanfaatkan peluang dan potensi yang dimiliki oleh Indonesia untuk membangun dan mewujudkan Indonesia yang maju dan sejahtera,” imbuhnya yang hadir bersama Kepala Kantor Staf Presiden, Moeldoko dan sejumlah pejabat lainnya.  

Halaman:

Editor: Kamsari


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x