Mengenal Kepulauan Talaud, Wilayah 3T Indonesia dengan Pantai Memukau

- 28 Maret 2024, 11:19 WIB
Ilustrasi pantai/freepick.com/tawatchai07
Ilustrasi pantai/freepick.com/tawatchai07 /

SEPUTARCIBUBUR- Kepulauan Talaud adalah salah satu kabupaten di provinsi Sulawesi Utara dengan ibu kota Melonguane.

Kepulauan ini merupakan salah satu wilayah Tertinggal, Terluar, Terdepan (3T) Indonesia yang berbatasan langsung dengan Filipina.

Terdapat tiga pulau besar di kabupaten Kepulauan Talaud yaitu pulau Karakelang, pulau Salibabu, dan pulau Kabaruan, ditambah dengan pulau-pulau lainnya baik yang dihuni maupun yang tidak berpenghuni.

Baca Juga: Hadiri Sidang PHPU Pilpres, Anies Basweban Harap Demokrasi Berjalan Baik

Sebagian wilayah Kepulauan Talaud masih terisolasi karena faktor geografis dan memiliki berbagai keterbatasan infrastruktur dasar seperti prasarana transportasi, jaringan listrik, dan jaringan komunikasi.

Dalam upaya mendorong pertumbuhan wilayah Talaud, Kementerian PUPR telah melakukan perbaikan jalan beraspal secara bertahap sepanjang 124 km sejak 2015.

Pada tahun 2024, jalan di Kepulauan Talaud sepanjang 199 km ditargetkan terhubung dan teraspal seluruhnya.

Baca Juga: Jembatan Baltimore Roboh Ditabrak Kapal Kontainer Berbendera Singapura

Berbatasan langsung dengan wilayah laut Filipina dan memiliki kawasan bahari yang luas, kepulauan Talaud memiliki sejumlah objek wisata yang menarik untuk dijelajahi.

  1. Desa Adat Bannada

Desa yang berlokasi di ujung utara pulau Karakelang ini dipercaya sebagai desa tertua di kepulauan Talaud. Bannada juga diyakini sebagai tempat bermulanya Kerajaan Porodisa.

Jejak Kerajaan Porodisa masih bisa disaksikan berupa kompleks pemakaman raja Porodisa di tepi pantai dan beberapa peninggalan kerajaan yang masih tersimpan rapi.

  1. Pulau Sara

Pulau kecil tak berpenghuni yang terbentang di atas Samudera Pasifik ini memiliki pantai yang masih sangat alami dengan pasir halus putih dan juga panorama permukaan laut yang kebiruan.

  1. Monumen Tuhan Yesus Raja Memberkati

Monumen Tuhan Yesus Raja Memberkati merupakan ikon kabupaten Kepulauan Talaud dan menjadi destinasi wisata religi umat Nasrani.

Keindahan monumen setinggi 25 meter ini karena lokasinya berada di atas ketinggian sehingga wisatawan bisa melihat pemandangan kota Melonguane, ibu kota Talaud.

  1. Pulau Karakelang

Salah satu pulau terbesar di kabupaten Kepulauan Talaud adalah pulau Karakelang. Di pulau ini terdapat kota Melonguane yang menjadi pusat pemerintahan kabupaten Kepulauan Talaud.

Selain sebagai tempat beradanya desa adat Bannada, pulau ini juga memiliki banyak pantai dengan pemandangan yang cukup eksotis.

  1. Danau Lotah Talaud

Danau yang berlokasi di desa Moronge ini memiliki panorama cantik terutama saat menjelang senja.

Kawasan yang sarat akan legenda dan cerita rakyat ini masih jarang diketahui wisatawan sehingga ketenangan suasana alamnya yang indah masih terjaga.

  1. Pulau Kabaruan

Kabaruan merupakan satu dari empat gugusan pulau terbesar di kepulauan Talaud serta merupakan habitat dari fauna burung Maleo.

Ekosistem lainnya yang terdapat di destinasi wisata Kepulauan Talaud adalah terumbu karang dan juga hutan bakau yang tak kalah eksotis.

  1. Gua Batu Kapal

Gua ini berada di puncak bukit sehingga untuk mencapai kesana harus menaiki tak kurang dari 144 anak tangga dan menyusuri jalan setapak dengan panorama hutan sebelum mencapai gua.

Dulunya gua ini merupakan tempat para nenek moyang melakukan pertapaan, namun akibat longsor akses untuk memasuki gua tertutup dan tradisi tersebut mulai ditinggalkan. ***

Sumber: Dari berbagai sumber

Editor: Ruth Tobing


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x