Alter Ego Esports Lolos Ke Babak Grand Final Piala Presiden Esports 2021

- 17 Desember 2021, 23:00 WIB
Alter Ego Esports melaju ke babak final Piala Presiden Esports 2021 Mobile Legends usai kalahkan Bigetron Alpha, Jumat 17 Desember 2021
Alter Ego Esports melaju ke babak final Piala Presiden Esports 2021 Mobile Legends usai kalahkan Bigetron Alpha, Jumat 17 Desember 2021 /Tangkapan layar YouTube KINCIR Esports

 

SEPUTAR CIBUBUR- Alter Ego Esports melaju ke babak grand final Piala Presiden Esports 2021 divisi Mobile Legends usai kalahkan Bigetron Alpha, Jumat 17 Desember 2021.

Pertandingan semifinal Piala Presiden Esports 2021 Alter Ego Esports vs Bigetron Alpha digelar pada main event stage di Bali.

Laga semifinal Piala Presiden Esports 2021 divisi Mobile Legends itu menggunakan format best of 3 (BO3). Artinya, tim yang lolos ke babak selanjutnya harus mendapatkan 2 poin kemenangan.

Baca Juga: SEDANG BERLANGSUNG, Laga Main Event Divisi Mobile Legends Piala Presiden Esports 2021, AE vs BTR

Bigetron Alpha tertinggal pada game pertama laga semifinal Piala Presiden Esports 2021 divisi Mobile Legends. Namun, tim berlogo robot itu mampu mencuri poin di game kedua.

Pertandingan berlanjut ke game yang ketiga, permainan kedua tim berlangsung sengit. Terlihat, kedua tim tak ingin melepas kesempatan untuk berlaga di grand final divisi Mobile Legends Piala Presiden Esports 2021.

Perbedaan networth dan objektif turret pada laga ketiga sangat tipis. Selisih 1 turret terjadi hingga pertengahan game.

Pick off hero yang sangat baik dari para pemain Alter Ego Esports membuat Bigetron Alpha kehilangan momentum.

Dengan diamankannya Lord, Alter Ego Esports berhasil menutup pergerakan tim Bigetron Alpha dan berhasil memenangi peperangan. Hingga pada menit ke-18.08, Alter Ego Esports berhasil menghancurkan base turret lawan dan mengamankan poin kedua.

Halaman:

Editor: Yetto Parceka

Sumber: YouTube KINCIR Esports


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x