Presiden Jokowi Resmikan Rusun Ponpes Mu'allimin Muhammadiyah Yogyakarta

- 10 September 2021, 19:07 WIB
presiden jokowi resmikan rusun santri
presiden jokowi resmikan rusun santri /Kamsari/Dok. Humas Ditjen perumahan kementrian PUPR

 

SEPUTAR CIBUBUR - Presiden Joko Widodo meresmikan Rumah Susun (Rusun) untuk para santri di Pondok Pesantren Mu'allimin Muhammadiyah di D.I Yogyakarta, Jum'at (10 september 2021). Rusun tersebut dibangun Kementerian PUPR setinggi empat lantai dan telah dilengkapi fasilitas pendukung serta meubelair dengan anggaran pembangunan senilai Rp 22,8 Miliar.

Pada kegiatan tersebut Presiden Joko Widodo melakukan penandatangan prasasti dan melakukan peninjauan ke lokasi Rusun. Dalam kegiatan tersebut tampak hadir Menteri PUPR, Basuki Hadimuljono serta Dirjen Perumahan Khalawi Abdul Hamid.

Baca Juga: Sediakan Hunian untuk Santri, Rusun Madrasah Mu’allimin Muhammadiyah Yogyakarta Diresmikan

Pembangunan Rusun untuk Pondok Pesantren Mu'allimin Muhammadiyah di D.I.Yogyakarta tersebut dilaksanakan oleh Direktorat Jenderal Perumahan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR). Rusun tersebut telah dilengkapi dengan fasilitas serta meubelair sehingga dapat menjadi tempat tinggal serta mendorong semangat para santri untuk belajar dengan baik.

“Kementerian PUPR tetap berupaya memperhatikan infrastruktur pendukung pendidikan seperti hunian santri dan mahasiswa. Salah satu Rusun yang kami bangun adalah Rusun Pondok Pesantren  Mualimin Muhammadiyah,” ujar  Menteri PUPR, Basuki Hadimuljono.

Lebih lanjut, Basuki berharap Rusun yang dibangun Kementerian PUPR di  daerah Bandut Lor, Argorejo, Kecamatan Sedayu, Bantul, D.I Yogyakarta itu bisa memberikan banyak manfaat bagi peningkatan kualitas pendidikan di pondok pesantren. Dengan dibangunnya Rusun tersebut, para santri juga bisa tinggal dengan nyaman selama belajar dan menuntut ilmu di pondok pesantren.

Adanya pembangunan Rusun tersebut bisa membantu para santri untuk mendapatkan asrama yang layak selama proses belajar mengajar dan meningkatkan karakter generasi muda yang unggul dan berakhlak mulia untuk bangsa dan negara.  Dirinya  juga meminta para santri untuk menjaga dan memanfaatkan semua fasilitas yang ada di Rusun dengan baik agar bangunan tersebut tetap terjaga kebersihannya dan bisa dimanfaatkan dalam jangka waktu lama.

"Kami berharap dengan tinggal di Rusun Ponpes tersebut dapat mendorong semangat para santri untuk belajar dengan baik dengan fasilitas tempat tinggal yang nyaman," katanya.

Sementara itu, Direktur Jenderal Perumahan Kementerian PUPR, Khalawi Abdul Hamid menyatakan, berdasarkan data yang ada di Direktorat Jenderal Perumahan, Rusun Pondok Pesantren Mu'allimin Muhammadiyah dibangun oleh Satuan Kerja Penyediaan Perumahan Provinsi D.I Yogyakarta Balai Pelaksana Penyediaan Perumahan (P2P) Wilayah Jawa III dengan anggaran Rp 22,8 Milyar.

Halaman:

Editor: Kamsari


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah