Graha Wisata TMII Jakarta Timur Hanya Tersisa Satu Kamar Isolasi

- 22 Juni 2021, 20:32 WIB
Graha Wisata Taman Mini Indonesia
Graha Wisata Taman Mini Indonesia /Dok. PMJ News


SEPUTAR CIBUBUR- Gedung Graha Wisata Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta Timur, salah satu tempat isolasi yang disediakan Pemprov DKI Jakarta bagi pasien Covid-19 tanpa gejala atau OTG saat ini hanya menyisakan satu kamar.

Kepala Sub Bagian Tata Usaha Unit Pengelola Anjungan dan Graha Wisata Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif DKI Jakarta, Ranty Ariany, mengatakan kapasitas kamar Graha Wisata TMII sebanyak 33 kamar dengan jumlah kamar terpakai sebanyak 32 kamar dan sisa kamar tersedia satu kamar,” ujar Ranty kepada wartawan, Selasa 22 Juni 2021.

Ranty menjelaskan, pasien OTG yang menjalankan isolasi di Graha Wisata TMII per Senin 21 Juni 2021 sebanyak 70 orang. Kemudian, Selasa 22 Juni 2021 sebanyak 3 orang pasien OTG masuk ke Graha Wisata.

Baca Juga: Batasi Mobilitas ke Jakarta, Tarif Parkir Mobil Jadi Rp 60 Ribu per Jam, Ini Lokasinya

Pasien OTG diperbolehkan pulang per 22 Juni 2021 sebanyak empat orang dan tidak ada pasien OTG yang dirujuk ke rumah sakit hari ini. Sehingga total pasien OTG di Graha Wisata TMII per 22 Juni 2021 sebanyak 69 orang,” jelas Ranty.

Ranty mengatakan, hingga saat ini, jumlah pasien OTG yang dirawat di Graha Wisata Ragunan, Jakarta Selatan sebanyak 111 orang. Sehari sebelumnya, Senin, sebanyak 132 yang menjalani isolasi di Graha Wisata Ragunan.

“Sementara hari ini, jumlah yang masuk sebanyak tiga orang, tetapi pasien OTG yang diperbolehkan pulang atau memilih isolasi mandiri di rumah per hari ini sebanyak 21 orang dan tiga orang dirujuk ke RS sehingga total pasien OTG di Graha Wisma Ragunan sebanyak 111 orang,” jelas Ranty.***

Editor: Ruth Tobing


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah