Jembatan Lapangan Tembak Cibubur akan Dibangun, Rekayasa Lalu Lintas Disiapkan Cegah Macet

- 2 Juni 2022, 07:15 WIB
Ilustrasi Persiapan Rekayasa Lalu Lintas
Ilustrasi Persiapan Rekayasa Lalu Lintas /Dishub kalteng/

SEPUTAR CIBUBUR - Pemerintah Kota Jakarta Timur (Pemkot Jaktim) siap memulai pembangunan jembatan di Jalan Lapangan Tembak Cibubur, Kecamatan Ciracas, Jakarta Timur.

Untuk mencegah kemacetan dan memperlancar pengerjaaan jembatan, sudah disiapkan rekayasa lalu lintas di sekitar wilayah itu.

Asisten Perekonomian Pembangunan dan Lingkungan Hidup Jakarta Timur, Kusmanto di Jakarta, mengatakan, revitalisasi pembangunan jembatan diperkirakan dilaksanakan pada Juni 2022 oleh Suku Dinas Bina Marga.

Baca Juga: ASN Kota Bogor Wajib Gunakan Pakaian Produk Lokal, Bagaimana Implementasinya?

"Sudah kita bahas bersama, bagaimana kesiapan pengerjaan revitalisasi jembatan, dimulai dari alat berat masuk, hingga informasi bagi seluruh warga di tiga kecamatan sekitar sebagai pengguna akses jalan,” katanya di Jakarta, Selasa, 31 Mei 2022.

Rencana awal pengalihan lalu lintas tersebut terbagi dalam tiga alur.

Warga bisa menggunakan jalan dari arah Jl. Raya Bogor menuju Jl. Kiwi PKP dan Jl. Cibubur I – Jl.Raya Cibubur – Jl. Lapangan Tembak.

Baca Juga: KAI Ungkap Alasan Perubahan Pola Operasi KRL yang Bikin Penumpang Transit Numpuk di Manggarai

Kemudian, dari arah Jl.Lapangan Tembak– Jl. Cibubur III – Jl.Cibubur I – Jl. Kiwi PKP – Jl Raya Bogor.

Halaman:

Editor: sugiharto basith budiman

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah