Member Laporkan Robot Trading DNA Pro ke Bareskrim Polri dan Polda Metro Jaya, Bos DNA Pro Daniel Abe Dicari

- 29 Maret 2022, 16:37 WIB
Direktur DNA Pro Daniel Abe
Direktur DNA Pro Daniel Abe /Instagram/@dnaproofficial/

SEPUTAR CIBUBUR - Ratusan orang telah melaporkan robot trading DNA Pro atas dugaan penipuan atau scam investasi bodong ke Polisi, Senin 28 Maret 2022

Ada dua kelompok korban yang melakukan pelaporan. Satu kelompok ke Braeskrim Polri dan satu kelompok lainnya ke Polda Metro Jaya.

Adanya laporan dugaan penipuan tersebut membuat member robot trading DNA Pro mencari keberadaan Direktur DNA Pro Daniel Abe.

Baca Juga: Lagi, DNA Pro Dilaporkan ke Polisi karena Diduga SCAM, Ada Perputaran Uang Rp20 Triliun!

Laporan yang tertuju ke Bareskrim Polri dilakukan oleh 122 korban yang mengaku mengalami kerugian hingga Rp17 miliar.

Pengacara para korban yang melapor ke Bareskrim, Zainul Arifin mengatakan, pelaporan DNA PRO terkait dugaan penipuan berkedok robot trading.

“Dengan jumlah korban 122 orang dan kerugian sejumlah Rp17.008.959.013,” kata Zainul.

Selain manajemen DNA Pro, korban juga melaporkan founder dan leader dari 4 team. Korban juga menyeret sejumlah artis seperti Ivan Gunawan dan pasangan Rizky Billar-Lesti Kejora.

Baca Juga: Menguak Keterlibatan Rizky Billar-Lesti Kejora hingga Ivan Gunawan dalam Dugaan Penipuan Robot Trading DNA Pro

Halaman:

Editor: sugiharto basith budiman


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah