Q1 2023: Kredit Bank DKI Naik 24,68%

- 2 Mei 2023, 16:18 WIB
konsumen merasa puas atas layanan digital Bank DKI
konsumen merasa puas atas layanan digital Bank DKI /Kamsari/Dok. Humas Bank DKI

                                                           

SEPUTAR CIBUBUR – Kinerja Bank DKI terus melanjutkan tren positif. Sampai dengan Kuartal I (Q1) 2023, kredit Bank DKI meningkat sebesar 24,68% menjadi Rp48,37 triliun pada Maret 2023, dari Rp38,80 triliun pada periode yang sama di tahun sebelumnya.

 Sehingga mendorong peningkatan aset 12,38% menjadi Rp79,93 triliun pada Maret 2023, dari Rp71,13 triliun pada Maret 2022. Sedangkan laba bersih Bank DKI naik 17,77% menjadi Rp233,20 miliar pada Maret 2023 dibanding Rp198,01 miliar di Maret 2022.

Melalui keterangan tertulis di Jakarta pada Kamis (27/04/2023), Direktur Utama Bank DKI, Fidri Arnaldy mengatakan peningkatan kinerja Bank DKI yang terus tumbuh positif selaras dengan strategi bisnis pada segmen yang stabil dan potensial, termasuk fokus transformasi kearah digitalisasi secara konsisten.

 

”Melihat perkembangan kinerja yang positif pada kuartal I 2023, Bank DKI optimis dapat mencapai target akhir tahun, seiring tren pemulihan ekonomi nasional yang positif dengan target pertumbuhan ekonomi nasional pada tahun 2023 diatas 5%.” ungkap Fidri.

Baca Juga: Profil Pelaku Penembakan di Kantor MUI, Ber-KTP Lampung Mengaku Sebagai Nabi

Halaman:

Editor: Kamsari


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah