Mengenal Kepulauan Talaud, Wilayah 3T Indonesia dengan Pantai Memukau

- 28 Maret 2024, 11:19 WIB
Ilustrasi pantai/freepick.com/tawatchai07
Ilustrasi pantai/freepick.com/tawatchai07 /
  1. Desa Adat Bannada

Desa yang berlokasi di ujung utara pulau Karakelang ini dipercaya sebagai desa tertua di kepulauan Talaud. Bannada juga diyakini sebagai tempat bermulanya Kerajaan Porodisa.

Jejak Kerajaan Porodisa masih bisa disaksikan berupa kompleks pemakaman raja Porodisa di tepi pantai dan beberapa peninggalan kerajaan yang masih tersimpan rapi.

  1. Pulau Sara

Pulau kecil tak berpenghuni yang terbentang di atas Samudera Pasifik ini memiliki pantai yang masih sangat alami dengan pasir halus putih dan juga panorama permukaan laut yang kebiruan.

  1. Monumen Tuhan Yesus Raja Memberkati

Monumen Tuhan Yesus Raja Memberkati merupakan ikon kabupaten Kepulauan Talaud dan menjadi destinasi wisata religi umat Nasrani.

Keindahan monumen setinggi 25 meter ini karena lokasinya berada di atas ketinggian sehingga wisatawan bisa melihat pemandangan kota Melonguane, ibu kota Talaud.

  1. Pulau Karakelang

Salah satu pulau terbesar di kabupaten Kepulauan Talaud adalah pulau Karakelang. Di pulau ini terdapat kota Melonguane yang menjadi pusat pemerintahan kabupaten Kepulauan Talaud.

Selain sebagai tempat beradanya desa adat Bannada, pulau ini juga memiliki banyak pantai dengan pemandangan yang cukup eksotis.

  1. Danau Lotah Talaud

Danau yang berlokasi di desa Moronge ini memiliki panorama cantik terutama saat menjelang senja.

Kawasan yang sarat akan legenda dan cerita rakyat ini masih jarang diketahui wisatawan sehingga ketenangan suasana alamnya yang indah masih terjaga.

  1. Pulau Kabaruan

Kabaruan merupakan satu dari empat gugusan pulau terbesar di kepulauan Talaud serta merupakan habitat dari fauna burung Maleo.

Halaman:

Editor: Ruth Tobing


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x