Mengenal Kepulauan Talaud, Wilayah 3T Indonesia dengan Pantai Memukau

- 28 Maret 2024, 11:19 WIB
Ilustrasi pantai/freepick.com/tawatchai07
Ilustrasi pantai/freepick.com/tawatchai07 /

SEPUTARCIBUBUR- Kepulauan Talaud adalah salah satu kabupaten di provinsi Sulawesi Utara dengan ibu kota Melonguane.

Kepulauan ini merupakan salah satu wilayah Tertinggal, Terluar, Terdepan (3T) Indonesia yang berbatasan langsung dengan Filipina.

Terdapat tiga pulau besar di kabupaten Kepulauan Talaud yaitu pulau Karakelang, pulau Salibabu, dan pulau Kabaruan, ditambah dengan pulau-pulau lainnya baik yang dihuni maupun yang tidak berpenghuni.

Baca Juga: Hadiri Sidang PHPU Pilpres, Anies Basweban Harap Demokrasi Berjalan Baik

Sebagian wilayah Kepulauan Talaud masih terisolasi karena faktor geografis dan memiliki berbagai keterbatasan infrastruktur dasar seperti prasarana transportasi, jaringan listrik, dan jaringan komunikasi.

Dalam upaya mendorong pertumbuhan wilayah Talaud, Kementerian PUPR telah melakukan perbaikan jalan beraspal secara bertahap sepanjang 124 km sejak 2015.

Pada tahun 2024, jalan di Kepulauan Talaud sepanjang 199 km ditargetkan terhubung dan teraspal seluruhnya.

Baca Juga: Jembatan Baltimore Roboh Ditabrak Kapal Kontainer Berbendera Singapura

Berbatasan langsung dengan wilayah laut Filipina dan memiliki kawasan bahari yang luas, kepulauan Talaud memiliki sejumlah objek wisata yang menarik untuk dijelajahi.

Halaman:

Editor: Ruth Tobing


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x