Selamat! Ova Emilia Terpilih Jadi Rektor UGM Periode 2022-2027, Begini Hasil Votingnya

- 20 Mei 2022, 18:12 WIB
Rektor UGM periode 2022-2027 terpilih Prof. Ova Emilia
Rektor UGM periode 2022-2027 terpilih Prof. Ova Emilia /UGM/

SEPUTAR CIBUBUR - Ova Emilia terpilih menjadi rektor UGM periode 2022-2027, Jumat 20 Mei 2022.

Ova Emilia mendapat suara terbanyak dalam proses pemilihan dari Majelis Wali Amanat UGM, di Balai Senat UGM.

Ova Emilia dijadwalkan akan dilantik pada 27 Mei mendatang.

Baca Juga: 4 Tips Tetap Sehat Saat Lebaran ala Ahli Gizi UGM, No 2 Bisa Bikin Tambah Segar

Sebelumnya 3 calon rektor UGM mengikuti tahapan Pemilihan dan Penetapan Rektor oleh Majelis Wali Amanat (MWA) UGM.

Ketiga calon tersebut adalah Prof. Bambang Agus Kironoto, Prof. Deendarlianto, dan Prof. Ova Emilia.

“Kami sudah melakukan voting, dan hasilnya adalah Prof. Bambang Agus Kironoto memperoleh 1 suara, Prof. Deendarlianto 3 suara, dan Prof. Ova Emilia memperoleh 21 suara. Dengan demikian calon rektor terpilih adalah Prof. Ova Emilia,” terang Ketua MWA UGM, Prof. Pratikno dikutip dari laman UGM.

Baca Juga: Rektor IPB Arif Satria Terpilih Jadi Ketum ICMI, Fadli Zon Bereaksi Unggah Foto Pertemuan di Bogor

Pemilihan dan Penetapan Rektor diikuti oleh 17 anggota MWA secara luring dan 1 anggota secara daring.

Halaman:

Editor: sugiharto basith budiman

Sumber: UGM


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x