Renungan Malam Kristiani: Terima dengan Kasih

- 1 November 2023, 18:00 WIB
Ilustrasi - kasih sayang
Ilustrasi - kasih sayang /Karawangpost/Pixabay/skalekar1992

SEPUTARCIBUBUR- Ayat renungan kita pada saat ini terdapat dalam surat Filemon pasal 1 ayat 9-10 dan 17 tertulis demikian:

"Tetapi mengingat kasihmu itu, lebih baik aku memintanya dari padamu. Aku, Paulus, yang sudah menjadi tua, lagipula sekarang dipenjarakan karena Kristus Yesus,"

"mengajukan permintaan kepadamu mengenai anakku yang kudapat selagi aku dalam penjara, yakni Onesimus."

"Kalau engkau menganggap aku temanmu seiman, terimalah dia seperti aku sendiri."

Baca Juga: Resmi Dukung Prabowo Subianto, Erick Thohir: Terimakasih Pak Prabowo

Dari SD kita belajar sampai lulus SMA butuh waktu 12 tahun. Kalau ditambah dengan kuliah sarjana di universitas maka kita belajar selama kurang lebih 16 tahun.

Selama kurun waktu tersebut kita belajar banyak hal yang berhubungan dengan bekal kita untuk pekerjaan. Tapi begitu sedikit waktu yang kita gunakan belajar mengenai kebijaksanaan.

Seperti misalnya bagaimana menjalani kehidupan dalam pernikahan? Atau bagaimana menjalani kehidupan bersama dengan orang-orang lain sebagai sesama ciptaan Tuhan.

Baca Juga: Sampai Gunakan Cheat Pola RTP agar Maxwin Bahkan Jekpot di Judi Slot Online, Bagaimana Status Uangnya?

Halaman:

Editor: Ruth Tobing


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x