Pendaftaran Kampus Mengajar Angkatan 2 Masih Dibuka hingga 5 Juli 2021

- 30 Juni 2021, 16:14 WIB
Program Kampus Merdeka Kemendikbudristek masih dibuka hingga 5 Juli Kampus Mengajar, Pertukaran Mahasiswa, dan Magang Bersertifikat
Program Kampus Merdeka Kemendikbudristek masih dibuka hingga 5 Juli Kampus Mengajar, Pertukaran Mahasiswa, dan Magang Bersertifikat / Instagram.com/@ditjrn.dikti

SEPUTAR CIBUBUR - Kemendikbudristek memperpanjang pendaftaran peserta Kampus Mengajar Angkatan 2 hingga 5 Juli 2021. Sejumlah keuntungan bisa diterima bagi mahasiswa yang terdaftar sebagai peserta.

Perpanjangan pendaftaran program Kampus Mengajar diharapkan bisa menggandeng jumlah partisipasi mahasiswa, dosen, dan universitas negeri maupun swasta yang lebih besar.

Adapun sasaran program Kampus Mengajar angkatan 2 ini adalah Sekolah Dasar (SD), dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) di daerah 3T (tertinggal, terluar, dan terdepan).

Baca Juga: Ramai Katun Jepang Motif Rumus Matematika Ala Youtuber Jerome Polin, Bisa Untuk Contekan Ujian?

Direktur Pembelajaran dan Kemahasiswaan Kemendikbudristek Aris Junaidi, menjelaskan mahasiswa yang terdaftar pada program Kampus Mengajar akan diterjunkan ke titik sasaran di 34 provinsi.

“Kampus Mengajar angkatan 2 ini akan merekrut 17.000 mahasiswa yang akan diterjunkan ke 3.400 SD yang sudah ditunjuk dan 3.000 mahasiswa akan diterjunkan ke 375 SMP di 34 Provinsi,” kata dia dalam Sosialisasi Program Kampus Mengajar angkatan 2 ke perguruan tinggi di wilayah timur, Selasa 29 Juni 2021.

Program Kampus Mengajar memiliki sejumlah poin penting yaitu melanjutkan pembelajaran di masa pandemi terutama untuk SD dan SMP di daerah 3T dan menghadirkan mahasiswa sebagai bagian dari penguatan pembelajaran literasi dan numerasi.

Selain itu peserta program Kampus Mengajar juga diharapkan bisa menjadi menjadi mitra guru dalam melakukan kreativitas dan inovasi dalam pembelajaran.

Mahasiswa juga dapat berkontribusi dalam mendukung kepala sekolah melakukan efisiensi administrasi dan manajerial sekolah.

Halaman:

Editor: sugiharto basith budiman

Sumber: Kemendikbudristek


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah