Wakil Indonesia, RRQ Hoshi Dipastikan Lolos ke Upper Bracket M3 World Championship Mobile Legends

- 9 Desember 2021, 17:14 WIB
Wakil Indonesia, RRQ Hoshi memastikan diri lolos ke upper bracket M3 World Championship usai kalahkan GX Squad, Kamis, 9 Desember 2021
Wakil Indonesia, RRQ Hoshi memastikan diri lolos ke upper bracket M3 World Championship usai kalahkan GX Squad, Kamis, 9 Desember 2021 /Tangkapan layar YouTube Mobile Legends: Bang Bang Official

 

SEPUTAR CIBUBUR- Wakil Indonesia, RRQ Hoshi memastikan diri lolos ke upper bracket M3 World Championship usai kalahkan GX Squad (Timur Tengah), Kamis, 9 Desember 2021.

RRQ Hoshi sudah mengumpulkan 2 poin kemenangan dari 3 pertandingan yang dijalani pada laga Grup D M3 World Championship.

Kemenangan pertama RRQ Hoshi didapat usai mengalahkan wakil Malaysia, Team SMG pada pertandingan pembuka Grup D M3 World Championship.

Baca Juga: Jadwal Lengkap Hari Keempat M3 World Championship Grup D, Kamis 9 Desember 2021: RRQ Hoshi Wakili Indonesia

Pada Game tersebut, salah satu pemain RRQ Hoshi, RRQ Alberttt mendapatkan 2 kali maniac. Alberttt yang menggunakan hero Paquito mampu menunjukkan ketajamannya sebagai salah satu jungler terbaik di Indonesia.

Selain RRQ Hoshi, RSG SG juga dipastikan lolos ke upper bracket karena sudah mengoleksi 2 poin sama seperti RRQ.

Sementara itu, dua tim lainnya, yakni GX Squad dam Team SMG harus lanjut ke babak selanjutnya dengan berada di lower bracket.

Pertandingan terakhir pada babak penyisihan Grup D M3 World Championship akan menjadi laga penentuan siapa yang berada di puncak klasemen, yaitu laga antara RRQ Hoshi melawan RSG SG.

Laga tersebut dijadwalkan bertanding pukul 18.00 WIB Kamis, 9 Desember 2021.

Halaman:

Editor: Yetto Parceka

Sumber: Youtube Mobile Legends: Bang Bang


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x