Antrian Mengular di Sejumlah Pintu Keluar Tol, Gegara Ribuan Saldo e-toll Pengemudi Tak Cukup

- 31 Desember 2023, 14:59 WIB
Sejumlah kendaraan memasuki pintu Tol Cikampek Utama menuju Palimanan di Karawang, Jawa Barat, Sabtu (15/4/2023) dini hari. Polda Metro Jaya menyatakan puncak arus mudik gelombang pertama diprediksi terjadi pada 14 April 2023 dan gelombang kedua pada 18-19 April 2023.
Sejumlah kendaraan memasuki pintu Tol Cikampek Utama menuju Palimanan di Karawang, Jawa Barat, Sabtu (15/4/2023) dini hari. Polda Metro Jaya menyatakan puncak arus mudik gelombang pertama diprediksi terjadi pada 14 April 2023 dan gelombang kedua pada 18-19 April 2023. /ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja/

SEPUTAR CIBUBUR - PT Jasa Marga (Persero) Tbk mengimbau pengguna jalan yang akan memulai perjalanan arus balik kembali ke Jabotabek pada libur Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 untuk memastikan kecukupan saldo uang elektronik (e-toll).

Hal ini jadi penting, lantaran pada periode H-7 sampai dengan H+2 arus mudik Natal 2023 sebelumnya atau pada periode 18 sampai 28 Desember 2023, terdapat 28.047 kendaraan dengan saldo kurang di Gerbang Tol (GT) Kalikangkung Jalan Tol Batang-Semarang.

Corporate Communication and Community Development Group Head Jasa Marga Lisye Octaviana menjelaskan, jumlah tersebut mencakup 8,71 persen dari total 322.058 kendaraan yang melakukan transaksi di GT Kalikangkung.

Baca Juga: Politik Uang Marak, Hasto Jamin Partai Pengusung Ganjar Mahfud Tetap Solid

Adanya saldo e-toll yang kurang dan melakukan top up e-toll di gardu tol akan menunda waktu yang cukup signifikan.

Dengan adanya waktu penundaan tersebut, Jasa Marga mencatat rata-rata penurunan kapasitas transaksi gardu tol di GT Kalikangkung adalah 5 persen per jam.

"Yang semula dalam 1 menit kami bisa melayani transaksi hingga lima kendaraan, jika pengguna jalan kurang saldo dan harus melakukan top up di gardu tol, maka 1 menit akan hanya bisa melayani satu kendaraan saja,” kata Lisye dalam keterangan resmi, Minggu 31 Desember 2023.

 Baca Juga: Ketua Tim Kampanye Daerah Jabar Ridwan Kamil Optimis Satu Putaran Untuk Kemenangan Prabowo - Gibran

Lisye mengingatkan, pengguna jalan dengan perjalanan menerus untuk arus balik, terutama dari arah Semarang menuju Jakarta, harus menyiapkan e-toll dengan saldo minimal sebesar Rp500.000.

Halaman:

Editor: Ruth Tobing


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x