Profil Pemeran Ilham di My Love My Enemy: Farhan Rasyid, Sering Diadu Ganteng Netizen dengan Jefri Nichol

- 1 Desember 2021, 19:30 WIB
Kolase foto Farhan Rasyid dan Jefri Nichol
Kolase foto Farhan Rasyid dan Jefri Nichol /digrid diambil dari Instagram @jefrinichol @farhanrasyidd

SEPUTAR CIBUBUR - Berikut ini profil pemeran Ilham di sinetron My Love MY Enemy yang mulai tayang di SCTV mulai hari ini, Rabu 1 Desember 2021, pukul 19.40.

Ilham dalam My Love My Enemy diperankan oleh aktor ganteng penuh karakter Farhan Rasyid.

Wajah tampan aktor bernama lengkap Muhammad Farhan Friadi Rasyid itu sering dibanding-bandingkan netizen dengan aktor tampan lainnya yaitu Jefri Nichol.

Baca Juga: Jadwal Acara SCTV Rabu 1 Desember 2021: Sinetron Baru My Love My Enemy Tayang Hari Ini

Sinetron MY Love My Enemy menjadi senjata baru SCTV untuk bertemur di jam prime time setelah Suci Dalam Cinta habis masa tayangnya.

SCTV kini beralih strategi dari menayangkan sinteron kehidupan keluarga menjadi sinetron remaja. Apalagi sinetron remaja SCTV cukup banyak menarik perhatian.

Ditambah lagi My Love My Enemy sukses saaat tayang di layanan streaming Vidio.com. Sinetron produks SInemArt itu diklaim sudah ditonoton lebih dari 5 juta penonton.

Baca Juga: Ramalan Bintang Zodiak Leo dan Virgo, Besok Kamis 2 Desember 2021: Ada peluang Kerja, Manfaatkan!

My Love My Enemy punya cerita yang kuat meski klise, yaitu perselisihan remaja yang ternyata memendam cinta yang dialami oleh Ilham dan Rani.

Ilham diperankan dengan sangat apik oleh Farhan Rasyid. Aktor kelahiran 25 Maret 2001 itu memang cocok untuk memerankan Ilham yang memiliki karakter super cool dan digandrungi cewek-cewek di sekolah.

Farhan adalah aktor asli Indonesia dengan keturunan dari Minangkabau, Sumatera Barat. Namany mulai populer saat ikut membintangi sinetron Anak Band sebagai Devan.

Belum banyak sinteron atau film yang dibintangi oleh Farhan. Meski demikian aktor yang memulau karirnya dari model itu dikenal memiliki akting yang kuat dan berkarakter.

Baca Juga: Daftar Pemain Timnas di Piala AFF: Ada Elkan Baggot dan Ezra Walian, tak Ada Spasojevic

Tak heran jika Farhan kemudian ditunjuk untuk berperan sebagai Peter di film Akhirat: A Love Story, film yang akan tayang dalam waktu dekat.

Kekuatan aktingnya dan wajahnya yang berkarakter menjadikan Farhan sering dibandingkan dengan aktor Jefri Nichol. Apalagi, karakter wajah keduanya mirip. ***

Editor: sugiharto basith budiman

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah