Profil Jerome Polin, Calon Menteri Pendidikan Masa Depan: Sorot Soal Gaji Guru

- 9 Desember 2021, 09:00 WIB
Jerome Polin Sijabat mengaku siap ika ditunjuk menjadi Menteri Pendidikan
Jerome Polin Sijabat mengaku siap ika ditunjuk menjadi Menteri Pendidikan /Instagram/@jeromepolin

SEPUTAR CIBUBUR - Ganteng, YouTuber sukses, dan mendapatkan beasiswa untuk kuliah S1 di Waseda University Jepang  jurusan matematika terapan. Itulah sekilas gambaran seorang Jerome Polin Sijabat.

Jerome dikenal setelah memulai kanal YouTube bernama Nihongo Mantappu  yang membagikan kisah kehidupan pribadinya di Jepang.

Selain itu yang menjadi daya tarik  konten Youtubenya, Jerome juga menyuguhkan soal-soal pendidikan dan cara menghitung matematika dengan cara yang menyenangkan. Tak heran subscribernya mencapai  8,2 juta.

Baca Juga: Ramai Katun Jepang Motif Rumus Matematika Ala Youtuber Jerome Polin, Bisa Untuk Contekan Ujian?

Semasa kecil Jerome awalnya tidak terlalu menyukai matematika. Namun pemikirannya berubah ketika ibunya mengatakan bahwa matematika itu ibarat permainan bajak laut.

Saat kita bisa memecahkan kode maka kita bisa mendapatkan harta karun. Dari situlah pikiran Jerome berubah tentang matematika yang akhirnya membuat  ia menyukai matematika.

Anak kedua dari tiga bersaudara ini sejak SD bercita-cita sekolah ke luar negeri. Hal ini dilandasi oleh seringnya ia mendengar teman-temannya di SD bercerita tentang liburan mereka di luar negeri.

Ia sadar bahwa ia lahir dari keluarga sederhana , maka untuk mewujudkan cita-citanya bertandang ke luar negeri salah satu caranya adalah dengan bersekolah di sana.

Orangtua Jerome sempat kesulitan mencari sekolah dengan biaya terjangkau sampai akhirnya mendapat bantuan beasiswa  dari IPH School Surabaya.

Halaman:

Editor: sugiharto basith budiman

Sumber: Youtube Deddy Corbuzier


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x