Ada Peluang Pembangunan 1,25 Juta Rumah yang Dibangun Swasta, Sepanjang 2020-2024

- 15 Agustus 2021, 14:34 WIB
Pemerintah menargetkan pembangunan hunian baru layak oleh masyarakat dan dunia usaha sepanjang 2020-2024 sebanyak 1.253.301 unit.
Pemerintah menargetkan pembangunan hunian baru layak oleh masyarakat dan dunia usaha sepanjang 2020-2024 sebanyak 1.253.301 unit. /dok pt modernland realty tbk

 

SEPUTAR CIBUBUR – Pemerintah menargetkan pembangunan hunian baru layak oleh masyarakat dan dunia usaha sepanjang 2020-2024 sebanyak 1.253.301 unit.

Target pembangunan hunian baru layak itu tertuang di dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) 2020-2024.

"Jumlah hunian baru layak yang terbangun melalui peran masyarakat dan dunia usaha sebanyak 1.253.301 unit," beber Kementerian PPN/Bappenas dalam dokumen Peluang dan Tantangan Kebijakan Pembangunan Bidang Perumahan dan Permukiman di Indonesia yang diperoleh seputarcibubur.com, baru-baru ini.

Baca Juga: Kementerian PUPR : Program Sejuta Rumah Butuh Dukungan Generasi Muda

Artinya, setiap tahun rata-rata harus terbangun hunian baru layak sebanyak 250.661 unit.

Sementara itu, dalam rentang waktu 2020-2024, target jumlah hunian baru layak yang terbangun melalui fasilitas pemerintah sebanyak 869.991 unit.

Pembangunan hunian baru layak itu guna mengerek prosentase rumah tangga yang menempati hunian layak dan terjangkau dari 56,5% pada 2019 menjadi 70% pada 2024. ***

Editor: Yetto Parceka


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x