Kegembiraan Warga Usai Pintu Tol Nagrak Kota Wisata Dibuka, Harga Tanah Naik Puluhan Juta

- 17 April 2023, 12:32 WIB
Tol Cimanggis Cibitung
Tol Cimanggis Cibitung /Kamsari/Dok. Biro Komunikasi Publik Kementerian PUPR

SEPUTAR CIBUBUR - Warga mengungkapkan kegembiraannya usai pintu tol Nagrak Jakarta Outer Ring Road (JORR) 2 di Kota Wisata dibuka.

Pembukaan pintu tol tersebut membuat akses menuju dan keluar dari kawasan Cibubur, Cileungsi dan sekitarnya semakin mudah dan lancar.

Selain itu, warga juga akan mendapat durian runtuh dengan akses yang semaudah yaitu naiknya harga tanah di sekitar kawasan itu.

Baca Juga: Pintu Tol Kota Wisata Cibubur Sudah dibuka, Gratis

Seperti diketahui pintu tol Pintu Tol Nagrak Kota Wisata Cibubur telah dibuka setelah Tol Cimanggis Cibitung Seksi 2A Nagrak-Jatikarya dioperasikan secara fungsional mulai Sabtu, 15 April 2023.

Jalan Tol Cimanggis Cibitung merupakan bagian dari struktur jaringan Jakarta Outer Ring Road (JORR 2) terkoneksi antar ruas tol di kawasan Metropolitan Jabodetabek sebagai pusat kegiatan nasional.

Baca Juga: Akses Masuk Cimanggis Arah Bogor Tol Jagorawi Dibuka, Antisipasi Kepadatan di Gerbang Cibubur dan Gunung Putri

Baca Juga: Enam Hal yang Mesti Diketahui Sebelum Melintas di Pintu Tol Nagrak Kota Wisata Cibubur, Ada Waktu Operasional

Jalan Tol ini terkoneksi langsung ke Jalan Tol Cibitung-Cilincing yang saat ini telah beroperasi hingga Seksi 3, kemudian menjadi akses penghubung dari Cibubur ke Jalan Tol Jagorawi, dan terkoneksi ke lima ruas lainnya tergabung dalam Jalan Tol JORR 2.

Kehadiran Jalan Tol Cimanggis-Cibitung juga akan menambah kapasitas jalan yang melintasi empat wilayah, yaitu Kota Depok, Kota Bekasi, Kabupaten Bogor, dan Kabupaten Bekasi.

Selain itu juga memangkas waktu tempuh berkendara yang semakin lebih cepat.

Jika sebelumnya dari akses jalan Transyogi/Alternatif Cibubur via Tol Jagorawi dan sebaliknya dapat memakan waktu lebih dari 30 menit, namun dengan teknoneksinya Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi I hanya membutuhkan waktu tempuh yang lebih cepat sekitar 5-10 menit perjalanan saja.

Baca Juga: Pintu Tol Nagrak Kota Wisata Cibubur Masih Gratis Tapi Mengapa Saldo Berkurang Saat Tap E Toll, Ini Sebabnya

Baca Juga: Enam Hal yang Mesti Diketahui Sebelum Melintas di Pintu Tol Nagrak Kota Wisata Cibubur, Ada Waktu Operasional

Pembukaan pintul tol Pintu Tol Nagrak Kota Wisata Cibubur pun disambut warga dengan gembira ria. Hal ini terlihat dari kolom komentar pada video pembukaan pintu Nagrak Kota Wisata Cibubur seperti diunggah oleh pemilik akun Setyo Budianto di kanal Youtube pada 16 April 2023.

Dalam kolom komentar netizen yang merupakan warga Cibubur mengungkapkan bagaimana waktu tempuh ke kawasan Cibubur kini makin cepat.

"Baru aja lewat bang ke tol kota wisata mantepp euy cepet kebetulan kita dari Tol Gandul/Cinere. Mudah2an cepat nyambung ke Burangkeng karena kita tinggal daerah situ," tulis pemilik akun Theo Fole.

Baca Juga: Properti Cibubur: Wajah Baru Kota Wisata Cibubur Hadirkan Sederet Fasilitas Unggulan di Satu Kawasan Township

Baca Juga: Enam Hal yang Mesti Diketahui Sebelum Melintas di Pintu Tol Nagrak Kota Wisata Cibubur, Ada Waktu Operasional

Sementara itu pemilik akun ngakan nyoman merta mengungkapkan telah beroperasinya pintu Tol Nagrak Kota Wisata Cibubur berarti harapannya menjadi kenyataan.

"Thank God akhirnya jadi kenyataan .... sy pindah ke kota wisata juni 2022 kemarin karena lihat ada rencana toll ini," tulis dia.

Dibuka pintu Tol Nagrak Kota Wisata Cibubur juga diprediksi akan membuat kawasan Cibubur makin prestisus. Beberapa warga malah memperkirakan akan ada kenaikan harga tanah hingga puluhan juta rupiah per meter perseginya.

Baca Juga: Warga Keluhkan Pemotor Lawan Arus di Depan Gerbang Tol Kota Wisata Cibubur

Baca Juga: Sinarmas Land Tawarkan Kluster Mississippi, Hunian Teduh di Perumahan Kota Wisata Cibubur

"harga tanah di dpn jln trans yogi bisa mkin mahal ajj om..yg bekas rmh sya yg jdi hokbent skrng kmrin 20 jt permeter bisa naik lgi harganya.. moga jln tolnya cpt slsai sampai cibitung biar mkin mantap," tulis pemilik akun Samin Wijaya.

Warga pun berharap agar pembangunan infratrukstur yang memudahkan mobilitas warga bisa diteruskan pemerintah.

Baca Juga: Pintu Tol Nagrak Kota Wisata Cibubur Masih Gratis Tapi Mengapa Saldo Berkurang Saat Tap E Toll, Ini Sebabnya

Baca Juga: Enam Hal yang Mesti Diketahui Sebelum Melintas di Pintu Tol Nagrak Kota Wisata Cibubur, Ada Waktu Operasional

"tidak sia2 pemerintah membangun jalan tol, rakyat dpt menikmatinya. lanjutkan ke tempat lainnya. mantap," tulis pemilik akun budak ngalindur. ***

 

 

Editor: sugiharto basith budiman


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x