Ini Cara Facebook Mengatasi Hoaks di WhatsApp, Instagram dan Messenger

- 21 Agustus 2021, 10:43 WIB
Ilustrasi: Kabar Hoaks dan Cara Menangkalnya
Ilustrasi: Kabar Hoaks dan Cara Menangkalnya /Publiktanggamus.com/Syaiful Amri

SEPUTAR CIBUBUR - Facebook kini memiliki sejumlah fitur untuk melawan hoaks atau misinformasi dan disinformasi untuk platform mereka.

Untuk WhatsApp, Facebook menyampaikan bahwa mereka menggunakan teknologi machine learning yang bekerja sepanjang waktu untuk mengidentifikasi dan memblokir akun yang terlibat dalam perpesanan otomatis atau dalam jumlah besar, sehingga akun-akun tersebut tidak dapat digunakan lagi untuk menyebarkan misinformasi.

Facebook mengatasi hoaks atau misinformasi di platform WhatsApp dengan tiga cara, yaitu teknologi deteksi spam dan pembaruan produk yang membatasi bagaimana pesan terkirim, mengedukasikan dan memberdayakan penggunanya untuk menggunakan WhatsApp secara aman dan bertanggung jawab, serta bermitra dengan pemerintah, masyarakat sipil, dan penegak hukum.

Baca Juga: Mau Download Video TikTok Tanpa Watermark di HP, Begini Caranya

Bentuk WhatsApp untuk mengurang dan mengatasi misinformasi juga telah dikenalkan pada tahun 2019 dengan memperkenalkan label "Forwarded" (diteruskan) dan Highly Forwarded" (diteruskan berkali-kali) untuk memberikan pengguna konteks yang penting ketika mereka menerima sebuah pesan yang telah dibagikan berkali-kali.

WhatsApp juga melarang pesan teks massal untuk menghindari spam dan menyampaikan bahwa mereka telah memblokir 2 juta akun dalam sebulan melalui cara ini.

Pada platform Instagram, Facebook menggunakan teknologi deteksi gambar yang kemudian akan diberikan kepada pemeriksa fakta pihak ketiga mereka, serta menyaringnya melalui Explore dan juga tagar.

Baca Juga: Sejarah '404 Not Found' yang Dilukis pada Mural yang sedang Viral, Urban Legend dan Fakta Sesungguhnya

Tidak adanya tombol re-share pada Instagram juga dikatakan Facebook sebagai upaya untuk membantu mengurangi potensi sebuah konten menyebar secara cepat.

Halaman:

Editor: Ruth Tobing


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x