Rusak Lingkungan, Raffi Ahmad Pilih Mundur Dari proyek Beach Club Gunungkidul

- 17 Juni 2024, 12:34 WIB
Raffi Ahmad berada di area rencana pembangunan Beach Club Pantai Krakal Gunungkidul.
Raffi Ahmad berada di area rencana pembangunan Beach Club Pantai Krakal Gunungkidul. /Foto : Instagram

SEPUTAR CIBUBUR-Raffi Ahmad mundur dari proyek pembangunan Beach Club di Gunungkidul. Klarifikasi tersebut diunggah Raffi Ahmad saat berada di Tanah Suci.

“Terkait proyek yang di Gunungkidul, saya sebagai orang yang taat hukum, saya juga mengerti terdapat beberapa kekhawatiran dari masyarakat terkait proyek ini yang belum sejalan dengan peraturan yang berlaku," kata Raffi Ahmad dalam video Kamis 12 Juni 2024.

Raffi menyatakan sebagai warga negara yang baik akan mematuhi peraturan dalam menjalankan bisnisnya, termasuk proyek pembangunan Beach Club di Desa Ngestirejo, Kepanewon Tanjungsari, Kabupaten Gunungkidul, DI Yogyakarta.

Baca Juga: Pembagian Daging Kurban Sebaiknya Tak Gunakan Kantong Plastik 

“Jika memang belum memberikan manfaat bagi masyarakat dan lingkungan saya akan menarik diri dari proyek ini,” kata Raffi.

Sebelumnya, rencana pembangunan resort yang bernama “Bekizart” itu dipublikasikan Raffi Ahmad di Instagramnya pada tanggal 16 Desember 2023.

Koalisi Gunungkidul Melawan menanggapi pernyataan ini dengan baik.

Mereka minta  Raffi Ahmad dan investor lain membatalkan rencana pembangunan resort dan beach club di kawasan bentang alam karst Gunungkidul dan Gunung Sewu.

 Baca Juga: Sudah Ada Sejak Zaman Kolonial, Ini Lima Hotel Bersejarah di Indonesia

Halaman:

Editor: Ruth Tobing


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah