Mau Berwisata Mandiri? Desa Wisata Ini Ramah Bagi Wisatawan Perempuan

27 April 2024, 06:00 WIB
Desa Wisata Panglipuran di Kabupaten Bangli, Bali menjadi salah satu desa terindah di dunia yang dikunjungi oleh turis lokal dan mancanegara sebagai desa wisata dan pernah meraih Best Tourism Villages by UNWTO yang digelar di Samarkand, Uzbekistan, akhir tahun 2023 lalu /kemenparekraf.go.id/

SEPUTARCIBUBUR- Desa wisata merupakan desa yang memiliki potensi daya tarik seperti wisata alam, wisata budaya, dan wisata hasil buatan manusia.

Bagi para perempuan yang ingin melakukan perjalanan secara mandiri, berkunjung ke desa wisata bisa menjadi pilihan utama.

Sebab ada sejumlah desa wisata di Indonesia yang ramah bagi wisatawan perempuan yang melakukan perjalanan mandiri serta lokasinya nyaman dan aman.

Baca Juga: Ceng Beng: Tradisi Ziarah Kubur untuk Menghormati Leluhur

  1. Desa Wisata Resun, Kepulauan Riau

Desa wisata ini tahun lalu diinisiasi sebagai desa wisata ramah perempuan. Selain karena potensi keindahan alamnya, desa wisata ini juga telah menerima banyak penghargaan pariwisata.

Banyak aktivitas di desa ini yang bisa dilakukan, diantaranya berkunjung ke Mangrove Resun, Sungai Kim, hingga melakukan river tubing pada musim tertentu bareng orang terkasih. Pemandangan alamnya tidak mengecewakan.

Baca Juga: Renungan Malam Kristiani: Menang Atas Gosip

  1. Desa Wisata Bilebante, Nusa Tenggara Barat

Desa wisata ini ramah perempuan karena di desa ini perempuan punya peran yang cukup besar dalam pengembangan desa.

Kalau kamu berkunjung ke sini, bisa menyusuri Pasar Pancingan, keliling desa sambil bersepeda, bercocok tanaman herbal, spa, hingga melihat langsung budidaya rumput laut.

  1. Desa Wisata Panglipuran, Bali.

Desa yang dinobatkan oleh UNESCO sebagai “Best Tourism Village” tahun 2023 ini emang nggak ada duanya!

Keunikan dari desa ini yaitu memiliki tata ruang yang berkonsep Tri Mandala (lahan dibagi menjadi tiga zona).

Selain itu, terdapat hutan pelindung desa yang dipercaya sebagai sejarah awal keberadaan desa ini.

Di desa ini kita bisa mencoba minuman khas “Loloh Cemcem” yang dipercaya bisa melancarkan pencernaan.

Demikian informasi sejumlah desa wisata yang ramah bagi wisatawan perempuan, semoga bermanfaat.***

 

Sumber: pesona.indonesia

Editor: Ruth Tobing

Tags

Terkini

Terpopuler