Penuh Makna, Kuliner yang Wajib Ada Saat Momen Tahun Baru Imlek

- 16 Februari 2024, 22:20 WIB
Kuliner Imlek 2024, Ini Resep Yu Sheng Ala Chef Acong yang Penuh Warna-warni, Platingnya Bisa Instagramable
Kuliner Imlek 2024, Ini Resep Yu Sheng Ala Chef Acong yang Penuh Warna-warni, Platingnya Bisa Instagramable /Instagram @floren

SEPUTARCIBUBUR- Tahun Baru Imlek yang dirayakan beberapa hari lalu bagi masyarakat etnis Tionghoa menyajikan berbagai macam  kuliner yang penuh dengan makna.

Sejumlah kuliner yang wajib ada saat perayaan Imlek memiliki  makna penting bagi kehidupan, seperti keberuntungan, kemakmuran, dan kesejahteraan.

Berikut adalah sederet kuliner Imlek beserta maknanya yang dirangkum dari laman Instagram kemenparekraf.ri.

Baca Juga: Mau Wisata Aman Saat Musin Hujan? Ini Tipsnya

  1. Kue Lapis Legit

Seperti namanya kue lapis legit adalah simbol rezeki berlapis-lapis. Setiap suapnya membawa harapan akan kehidupan yang manis dan legit.

  1. Jeruk

Kenapa buah jeruk selalu hadir di meja makan Imlek? Dengan warna oranye dan bentuk bulatnya, ternyata jeruk melambangkan rezeki, kemakmuran, dan kesejahteraan.

Baca Juga: Renungan Malam Kristiani: Tiga Ciri Mimpi dari Tuhan

  1. Siu Mie

Ini adalah mie goreng khas Imlek yang melambangkan doa dan harapan akan umur yang panjang. Agar harapannya tercapai, harus makan mie ini tanpa terputus.

  1. Telur Rendam Teh

Seperti namanya, telur yang direndam dengan teh dan rempah lain ini punya motif cantik dan rasa unik.

Menyantapnya dipercaya dapat mendatangkan kesuburan terutama untuk pasangan suami isteri yang mendambakan buah hati.

  1. Yee Sang

Dikenal sebagai salad kemakmuran, Yee Sang berisi ikan, sayur, dan bumbu khas.

Agar harapan akan kemakmuran dan keberuntungan ini terkabul, kita harus mengangkat sumpit tinggi-tinggi saat akan memakannya.

  1. Kue Keranjang

Dodol manis ini punya bentuk bulat sebagai simbol harapan keluarga yang rukun.

Kue keranjang akan disusun bertingkat sebagai doa rezeki dan kemakmuran yang terus membaik.

  1. Manisan Segi Delapan

Kotak yang sering disebut sebagai tray of happiness atau prosperity box ini berisikan delapan jenis manisan. Makna dari angka ini adalah keberuntungan.

  1. Kue Mangkok

Kue ini terbuat dari campuran bahan utama tepung beras, santan, dan ragi. Dibalik rasanya yang manis, kue mangkok memiliki arti pembawa keberuntungan dalam rangka menyambut tahun yang akan datang. ***

 

Sumber: kemenparekraf.ri

Editor: Ruth Tobing


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x