Peringati Waisak, Menag Yaqut Cholil Qoumas Berpesan agar Umat Buddha Rekatkan Persaudaraan

- 26 Mei 2021, 09:42 WIB
Menteri Agama, H. Yaqut Cholil Qoumas.
Menteri Agama, H. Yaqut Cholil Qoumas. /Instagram @gusyaqut/

SEPUTAR CIBUBUR – Menyambut Hari Raya Waisak yang jatuh hari ini, Rabu, 26 Mei 2021, Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas menyampaikan pesan kepada seluruh umat Buddha untuk terus merekatkan tali persaudaraan antarsesama melalui peringatan Hari Tri Suci Waisak 2565 Tahun Buddhis.

Yaqut Cholil Qoumas mengatakan, pesan merekatkan persaudaraan itu sejalan dengan ajaran yang tertuang dalam kitab suci Dhammapada.

“Kelahiran para Buddha merupakan sebab kebahagiaan. Pembabaran Ajaran Benar merupakan sebab kebahagiaan. Persatuan merupakan sebab kebahagiaan dan usaha perjuangan mereka yang telah bersatu merupakan sebab kebahagiaan,” kata Gus Yaqut dalam siaran persnya, Rabu, 26 Mei 2021.

Baca Juga: Sejarah Singkat Siddharta Gautama dan Penyebaran Agama Buddha

Melalui momentum peringatan Hari Tri Suci Waisak 2565 Tahun Buddhis ini, kata Yaqut Cholil Qoumas, berpesan kepada seluruh umat Buddha untuk terus merekatkan tali persaudaraan antarsesama.

Dia berharap umat Buddha terus dapat memiliki pikiran, ucapan, dan perilaku damai sebagai wujud nyata cahaya kebenaran dalam meningkatkan kualitas beragama dan kerukunan antarsesama.

Menag juga mengajak umat Buddha Indonesia untuk turut serta dalam upaya pengembangan Candi Borobudur.

Baca Juga: Dua Puluh Ucapan Selamat Hari Raya Waisak Populer Bahasa Indonesia dan Inggris yang Menyetuh

Menurut dia, pemerintah telah mengambil langkah strategis dalam merealisasikan program restorasi Borobudur yang berfokus pada nilai-nilai spiritual dan pendidikan dari situs Borobudur.

Halaman:

Editor: Erlan Kallo

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah