Gawatt....!! Sebaran Covid-19 Masuk Gedung Parlemen, Sebelas Anggota DPR Dinyatakan Positif Covid-19

- 17 Juni 2021, 15:55 WIB
Sekjen DPR RI Indra Iskandar
Sekjen DPR RI Indra Iskandar /Antara

 

 

SEPUTAR CIBUBUR -  Pandemi Covid-19 menebar di Gedung Parlemen, sebelas  anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR)  dinyatakan positif Covid-19, ditambah 11 tenaga ahli, 7 petugas Satuan Pengamanan Dalam (Sat. Pamdal), 7 anggota  TV  Parlemen dan 17 anggota Pegawai Negeri Sipil (PNS).

“Data hingga hari ini yang terpapar COVID-19, tenaga ahli ada 11 orang, PPN terdiri dari Pengamanan Dalam (Pamdal) dan TV Parlemen ada 7 orang, PNS 17 orang, dan anggota DPR ada 11 orang," ungkap Sekretaris Jenderal (Sekjen)  DPR RI Indra Iskandar pada Kamis, 17 Juni 2021.

Menurutnyanya lonjakan sebaran  kasus Covid-19 di beberapa komisi di DPR seperti Komisi I dan Komisi VIII DPR , mengakibatkan penundaan rapat-rapat karena ada anggota DPR, ASN, tenaga ahli, dan petugas kebersihan yang terpapar Covid-19.

Baca Juga: 24 Jam Terakhir, Rumah Sakit Darurat (RSD) Wisma Atlet Bertambah 179 Pasien Covid-19

Menurut dia, pihaknya akan melakukan pengetatan khususnya terkait kehadiran fisik dalam rapat-rapat di komisi dan akan diputuskan dalam Rapat Badan Musyawarah (Bamus) DPR pada Kamis (17/6).

"Salah satu wacana yang akan disampaikan, misalnya, apakah nanti ke depan hanya dihadiri oleh Pimpinan Alat Kelengkapan Dewan (AKD) dan selebihnya melalui virtual. Nanti memperketat semua rapat untuk memastikan semuanya sesuai dengan protokol kesehatan," ujarnya.

Menghadapi sebaran Covid-19 itu, katanya, Kesekjenan DPR-RI melakukan pengetatan khususnya terkait kehadiran fisik dalam rapat-rapat di komisi dan akan diputuskan dalam Rapat Badan Musyawarah (Bamus) DPR .”Salah satu wacana yang akan disampaikan, misalnya, apakah nanti ke depan hanya dihadiri oleh Pimpinan Alat Kelengkapan Dewan (AKD) dan selebihnya melalui virtual. Nanti memperketat semua rapat untuk memastikan semuanya sesuai dengan protokol kesehatan," ujarnya.***

Editor: Erwin Tambunan

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x