Tanggapi Kapolda Metro Jaya, Ferdinand Hutahaean Sebut Pemprov DKI Jakarta Tak Kontrol Warganya

- 19 Juni 2021, 09:16 WIB
Ferdinand Hutahaean.
Ferdinand Hutahaean. /Instagram @ferdinand_hutahaean

SEPUTAR CIBUBUR - Kapolda Metro Jaya Irjen Pol. Fadil Imran secara terang-terangan menyatakan sekarang ini penyebaran virus Corona di DKI Jakarta dalam keadaan yang mengkhawatirkan, Cuma diperhalusnya dengan kalimat, “Jakarta sedang tidak baik-baik saja”.

Fadil Imran lalu mengimbau masyarakat tetap menjaga diri dengan penerapkan protokol kesehatan yang ketat, agar terhindar dari Covid-19.

"Sampaikan kepada masyarakat, Jakarta sedang tidak baik-baik saja," katanya kepada sejumlah wartawan beberapa waktu lalu di Jakarta.

Baca Juga: Guntur Sarankan Jokowi Berpedoman Falsafah Jawa ambeg parama arta Menyelesaikan Persoalan Bangsa

Imbauan ini dilatarbelakangi terjadinya peningkatan angka kasus positif Covid-19 di Jakarta, hingga Bed Occupancy Ratio (BOR) di Wisma Atlet juga mengalami kenaikan.

Pernyataan yang disampaikan Kapolda Metro Jaya tersebut lantas ditanggapi oleh mantan politisi Partai Demokrat, Ferdinand Hutahaean melalui akun Twitter pribadinya @FerdinandHaean3.

Setuju bahwa Jakarta dinyatakan sedang tidak baik-baik saja, Ferdinand mengatakan situasi Covid-19 di Ibu Kota itu tak terkendali lantaran tidak dalam pengontrolan pemerintah daerah (pemda).

Baca Juga: Menghadapi Lonjakan Covid-19, Bank Dunia, AIIB dan KfW Jerman Beri Dukungan Dana Sebesar Rp16,8 Triliun

Selain itu, lanjutnya, peningkatan Covid-19 di Jakarta dan penanganannya yang cukup sulit diatasi dikarenakan pemda memang tidak bekerja mengontrol warganya.

Halaman:

Editor: Erlan Kallo


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x