Gelar Creative Infrastructure Financing 2022, Kementerian PUPR Dorong Inovasi Pembiayaan Infrastruktur

- 5 Oktober 2022, 14:45 WIB
jalan tol
jalan tol /Kamsari/Birkom Publik Kementerian PUPR

Terakhir skema pembiayaan KPBU bidang perumahan dalam rangka memenuhi backlog rumah. Tercatat pada tahun 2021 jumlah backlog kepemilikan rumah sebesar 12,7 juta terdiri dari 79% atau 10 juta berada di perkotaan dan sebesar 21% atau 2,7 juta di perdesaan. Target pembangunan rumah susun (rusun) dengan skema KPBU sebanyak 15.000 unit pada 2020-2024 dengan potensi pencapaian 9.065 unit.

Pada kesempatan tersebut, Dirjen Herry TZ juga menyampaikan serangkaian kegiatan Creative Infrastructure Financing (CreatIFF) 2022 dengan mengusung tema Inovasi Pembiayaan Infrastruktur PUPR yang Berketahanan dan Berkelanjutan yang merupakan inisiatif dari Generasi Muda (Genmud) Kementerian PUPR untuk mendorong berbagai Inovasi Pembiayaan Infrastruktur PUPR yang berketahanan dan berkelanjutan. Melalui event CreatIFF ini, Ditjen Pembiayaan Infrastruktur Pekerjaan Umum dan Perumahan ingin menawarkan beberapa proyek yang siap untuk dikerjasamakan dengan para stakeholder di antaranya Rumah Susun Cisaranten Bina Harapan Kota Bandung, Rumah Susun Karawang Spuur, SPAM Regional Jatiluhur II, SPAM Sinumbra, Rusunawa Terintegrasi KEK SEI Mangke, selanjutnya Pemeliharaan Bendungan dan Penyediaan Infrastruktur Pembangkit Listrik Tenaga Minihidro Bintang-Bano, PLTA dan PLTS Tigadihaji, Jalan Trans Papua Jayapura-Wamena (Segmen Mamberamo-Elelim), Jalan Tol Cikunir-Karawaci, dan Jalan Tol Semanan-Balaraja.

Adapun puncak kegiatan CreatIFF dilaksanakan pada 1 Desember 2022 yang akan diisi dengan launching program pembiayaan infrastruktur dan perumahan, pengumuman pemenang call for policy brief, dan dialog bersama para investor pembiayaan infrastruktur.(*)

Halaman:

Editor: Kamsari


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah