Operasi Teknologi Modifikasi Cuaca (TMC) Bantu Pengendalian Karhutla di Riau, Tinggi Muka Air Gambut Naik

- 27 April 2023, 10:16 WIB
Operasi Teknologi Modifikasi Cuaca di Provinsi Riau.
Operasi Teknologi Modifikasi Cuaca di Provinsi Riau. /Twitter.com/@BBPT_RI

SEPUTAR CIBUBUR - Kebakaran hutan dan lahan (karhutla) yang terjadi di perbatasan Dumai-Bengkalis, Riau dalam sepekan ini mulai berhasil dikendalikan. Hal ini tidak lepas dari operasi Teknologi Modifikasi Cuaca (TMC) yang dilakukan oleh Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB).

Operasi TMC yang dilakukan dengan operator PT Smart Cakrawala Aviation (Smart Aviation) pada 19-24 April 2023 menunjukkan keberhasilan.

Hal ini ditandai dengan turunnya hujan setiap hari dan naiknya tinggi muka air tanah gambut yang sebelumnya sempat berada pada level bahaya.

Operasi TMC yang dilaksanakan di Riau terutama diarahkan ke wilayah pantai Timur Riau mulai wilayah Rokan Ilir, Dumai, Bengkalis,  Pulau Meranti, Pelalawan, Siak sampai ke wilayah Indragiri Ilir.

Baca Juga: Antisipasi Kemarau dan El Nino Kemenko Marvest Bikin Tim Teknologi Modifikasi Cuaca, Siapkan Hujan Buatan

Berdasarkan data yang diambil dari Satelit GsMap menunjukkan curah hujan spasial di wilayah Pantai Timur Riau meningkat. Misalnya di Wilayah Dumai, curah hujan spasial pada 13-18 April 2023 berkisar 10-40 mm dan setelah dilaksanakan operasi TMC pada 19-24 April menjadi 50-100 mm.

Kenaikan curah hujan secara visual juga dilaporkan oleh tim dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), Manggala Agni, Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) di lokasi kerja mereka di lapangan dari foto-foto dan video yang direkam.

Naiknya curah hujan berdampak pada peningkatan tinggi muka air di lahan gambut setelah sempat turun karena kering. Sebagai contoh tinggi muka air tanah di Dumai pada 19 April 2023 sempat berada pada posisi - 59 cm atau bahaya. Sedangkan pada tanggal 23 April 2023, setelah adanya operasi TMC tinggi muka air menjadi 0 cm atau normal.

Halaman:

Editor: sugiharto basith budiman


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah