Hasil Pertandingan Persela Lamongan vs Persik Kediri : Youssef Ezzejjari Pecah Kebuntuan Macan Putih

- 14 Februari 2022, 17:09 WIB
Pertarungan BRI Liga 1 antara Persik Kediri vs Persela Lamongan Senin, 14 Februari 2022 kini telah usai
Pertarungan BRI Liga 1 antara Persik Kediri vs Persela Lamongan Senin, 14 Februari 2022 kini telah usai /Vidio.com/ Pertandingan Persik Kediri vs Persela Lamongan

Laga memasuki babak kedua, Persela Lamongan mulai bangkit dan mengambil alih pertandingan. Rahel Radiansyah yang baru saja main menggantikan Ilham Fathoni berhasil menerobos pertahanan Persik Kediri. Namun, masih bisa di gagalkan sang central back Andri Ibo.

Persela dalam laga babak kedua mendapatkan dua peluang emas. Tendangan keras on targer Machado de Oliveira dari luar kotak penalti, namun masih bisa digagalkan sang kiper.

Pertandingan kini memasuki menit ke-70, gol Youssef Ezzejjari berhasil memecah kebuntuan Persik Kediri. Tendangan keras dari dalam kotak penalti tak bisa ditahan sang kiper Adi Satryo. Kini kedudukan skor 1-0.

Memauki menit ke-74 Persela Lamongan berhasil mendapatkan 1 peluang emas lewat tendangan keras Malik Risaldi. Namun, ancaman tendangan keras tersebut masih bisa di kendalikan sang kiper Persik Kediri.

Babak kedua memasuki menit ke-80 Persela Lamongan terus berupaya untuk memecah kebuntuan. Risqki Putra Utomo masuk menggantikan Gian Zola untuk mempertajam serangan kepada tim berjuluk Macan Putih.

Persela Lamongan di babak kedua terus meluncurkan upaya untuk mendapatkan poin. Peluang emas lewat tendangan keras on target tanpa jagaan yang diluncurkan Rahel Radiansyah, berhasil di tepis sang kiper Adi Satryo.

Baca Juga: Hasil Pertandingan PS Barito Putera vs Persipura Jayapura, BRI Liga 1: Barito Keluar Dari Zona Degradasi

Dalam pertandingan babak kedua Persela Lamongan mendapatkan 4 peluang emas yang membuat anak-anak Persik Kediri kerepotan.

Hingga babak kedua berakhir Persik Kediri berhasil menumbangkan Persela Lamongan dengan skor 1-0.

***

Halaman:

Editor: Yetto Parceka

Sumber: Vidio.com BRI Liga 1


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah