Hasil Babak 16 Besar Orleans Masters 2022, Zachariah-Hediana Kalah dari Pasangan Gado-gado

- 31 Maret 2022, 20:21 WIB
Pertandingan babak 16 besar ganda campuran Indonesia melawan pasangan gado-gado Finlandia dan Czeko berlangsung sengit, Kamis, 31 Maret 2022
Pertandingan babak 16 besar ganda campuran Indonesia melawan pasangan gado-gado Finlandia dan Czeko berlangsung sengit, Kamis, 31 Maret 2022 /tangkapan layar bwf.tournamentsoftware.com

SEPUTAR CIBUBUR- Pertandingan babak 16 besar ganda campuran Indonesia melawan pasangan gado-gado Finlandia dan Czeko berlangsung sengit, Kamis, 31 Maret 2022 malam.

Pasangan Indonesia yang tampil adalah Zachariah Josiahno Sumantri/Hediana Julimarbela (Zachariah/Hediana), sedangkan pasangan gado-gado itu adalah Anton Kaisti/Alzbeta Basova (Kaisti/Basova).

Di set pertama babak 16 besar Zachariah/Hediana vs Kaisti/Basova kejar mengejar angka cukup sengit. Terjadi deuce. Akhirnya, ganda campuran Indonesia kalah 20-22 dari pasangan gado-gado tersebut.

Baca Juga: Daftar 10 Peraih Hadiah Terbesar Bulu Tangkis Tunggal Putri 2022, Akane Yamaguchi Nomor Satu

Memasuki set kedua, pasangan Indonesia sempat tertinggal, 4-7. Bahkan, Kaisti/Basova unggul ketika memasuki interval set kedua, 11-5. Usai interval, pasangan Indonesia coba mengejar keteringgalan, 9-11.

Upaya pengejaran terus dilakukan oleh Zachariah/Hediana, 12-16. Terjadi deuce, 20-20. Set kedua akhirnya dimenangi oleh Kaisti/Basova, 22-20.

Orleans Masters 2022 digelar dalam rentang waktu, 29 Maret-3 April 2022. Kejuaraan bulu tangkis rangkaian BWF Tour Super 100 ini digelar di Palais Des Sports, Orleans, Perancis.

Baca Juga: Hasil Pertandingan Persib Bandung vs Barito Putera, BRI Liga 1: Laskar Antasari Tahan Imbang Maung Bandung 

Penyelenggara kejuaraan menyediakan hadiah total US$ 90 ribu atau setara dengan Rp 1,26 miliar dengan asumsi kurs Rp 14.000 per dolar AS.

Halaman:

Editor: Yetto Parceka

Sumber: BWF


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x