Kalahkan George Kambosos dan Jadi Juara Dunia Sejati Tinju Kelas Ringan, Devin Haney: Alhamdulillah!

- 5 Juni 2022, 15:56 WIB
Devin Haney, juara dunia sejati tinju kelas ringan
Devin Haney, juara dunia sejati tinju kelas ringan /Twitter/Devin Haney/

SEPUTAR CIBUBUR - Petinju Amerika Serikat Devin Haney berhasil mengalahkan George Kambosos di Marvel Stadium, Docklands, Melbourne, Australia, Minggu, 5 Juni 2022.

Devin Haney menang dengan angka mutlak setelah ketiga juri memberi angka kemenangan untuknya.

Haney pun berhasil menyatukan gelar WBC dengan WBA Super, IBF, dan WBO di kelas 61,2 kg.

Baca Juga: Profil dan Biodata Petinju Devin Haney, Muslim Taat yang Jadi Juara Dunia Sejati Kelas Ringan di Era Modern

Pada laga yang dipimpin wasit Hector Afu tersebut Haney dan Kambosos menyuguhkan tontonan menarik di hadapan 50 ribu pasang mata yang hadir langsung di Marvel Stadium.

Jual beli pukulan terjadi selama 12 ronde berlangsung. Meski bertanding di kandang lawan, Haney tampil percaya diri sehingga sukses mendominasi dengan jab superior yang dipadukan dengan kecepatan.

Haney juga menunjukkan pertahanan yang luar biasa. Dia mampu menahan gempuran dari petinju tuan rumah.

Baca Juga: Hasil Tinju Devin Haney VS George Kambosos, Juara Dunia Sejati Kelas Ringan Lahir!

Pada pertengahan ronde, wajah Kambosos membengkak. Hal ini membuat penonton yang sebelumnya bersorak-sorai seketika membisu melihat hal tersebut.

Halaman:

Editor: sugiharto basith budiman

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x