Raih World’s Best Staff Airport 2021 di Tengah Pandemi, Bandara Soekarno-Hatta Jadi Bandara Terbaik di Dunia

- 8 Agustus 2021, 19:24 WIB
pelayanan di Bandara Soekarno Hatta
pelayanan di Bandara Soekarno Hatta /Kamsari/Dok. Humas PT Angkasa Pura II

SEPUTAR CIBUBUR - Bandara Soekarno-Hatta dinilai sebagai salah satu bandara dengan staf terbaik di dunia dan berhasil meraih Sktrax World Airport Awards 2021 sebagai peringkat 10 kategori World’s Best Staff Airport 2021.

Penghargaan ini diberikan sejalan dengan kualitas staf frontliner di bandara Soekarno Hatta mencakup perilaku, keramahan dan efisiensi dalam melayani pelanggan. Staf frontliner termasuk staf yang bekerja membantu pelanggan, staf keamanan, staf imigrasi, staf ritel, dan lain sebagainya.

President Director PT Angkasa Pura II (Persero) Muhammad Awaluddin mengatakan penghargaan dari dunia internasional ini membuktikan dedikasi staf di Bandara Soekarno-Hatta dalam menjalankan tugas dan pekerjaannya.

Baca Juga: Kinerja Penyaluran KPR FLPP Moncer, BTN Dapat Tambahan Kuota 18.500 Unit

“Kami sangat bangga dan berterima kasih kepada seluruh staf frontliner di Bandara Soekarno-Hatta, baik staf dari AP II maupun stakeholder lainnya, atas dedikasi menjalankan tugas. Pandemi COVID-19 tidak menjadi alasan bagi kalian untuk tetap memberikan pelayakan kepada masyarakat, dan kini kalian menjadi salah satu yang terbaik di dunia.”

“Terima kasih telah membawa Bandara Soekano-Hatta berada di jajaran Top 10 World’s Best Staff Airport 2021. Hal ini sekaligus menunjukkan kepada dunia bahwa bahwa Indonesia memiliki orang-orang terbaik dalam bidang hospitality khususnya memberikan suatu airport hospitality experience kepada penumpang pesawat atau pengunjung bandara,” ujar Muhammad Awaluddin.

Inovasi juga dihadirkan dalam layanan kepada pelanggan di Bandara Soekarno-Hatta, seperti misalnya adanya personel digital officer with digital device, Video Customer Assistant (VICA), concierge express, dan lain sebagainya.***

 

 

Halaman:

Editor: Kamsari


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah