Kabar Gembira Update Pengembalian Dana Korban Robot Trading Fahrenheit, Member Net89, DNA Pro, dll Bisa Simak

- 13 Desember 2022, 12:10 WIB
ilustrasi Robot trading DNA Pro; Kabar Gembira Update Pengembalian Dana Korban Robot Trading Fahrenheit, Member Net89, DNA Pro, dll Bisa Simak
ilustrasi Robot trading DNA Pro; Kabar Gembira Update Pengembalian Dana Korban Robot Trading Fahrenheit, Member Net89, DNA Pro, dll Bisa Simak /DNA Pro/

“Menjatuhkan Pidana terhadap terdakwa oleh karena itu selama sepuluh tahun dan denda sebesar Rp3 miliar, dengan ketentuan apabila tidak dibayar diganti dengan kurungan selama 6 bulan. Menetapkan terdakwa tetap ditahan,” kata Tago.

Hendra Wilianto, Ketua Paguyuban Solidaritas Investor Fahrenheit yang beranggota 1.449 korban, putusan itu sangat melegakan bagi para korban. Karena beberapa perkara investasi bodong lainnya diputuskan harta sitaan dirampas negara.

Baca Juga: Tok! Bos Robot Trading Fahrenheit Hendry Susanto Divonis 10 Tahun dan Denda Rp3 Miliar

Meski diakuinya, bahwa nilai harta sitaan (Rp89,6 miliar, apartemen, dan 2 mobil mewah) yang dikembalikan itu masih jauh dari kerugian yang dialami 1.449 korban penipuan robot trading Fahrenheit yang mencapai Rp358 miliar.

Setelah putusan pengembalian aset sitaan dikembalikan kepada korban, Hendra mengatakan, saat ini sesama korban (1.449 orang) saling berkomunikasi, sambil metunggu 14 hari lagi untuk konsolidasi.

"Yang mendapatkan ganti rugi itu 1,449 yang sudah terdaftar di Bareskrim. Artinya yang tidak terdata di Bareskrim sebagai korban itu tidak diakomodir. Untuk masalah pembagian, kami akan mengumumkan mekanisme pembagiannya" pungkasnnya. ***

 

Halaman:

Editor: Danny tarigan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah