Cegah Penyabaran Virus Corona di Lingkungan Apartemen, GMR Targetkan Memvaksin Seribu Penghuninya

- 18 Juni 2021, 06:45 WIB
Apartemen Gading Mediterania Residences, Jakarta Utara menyelenggarakan vaksinasi massa 1.000 penghuni apartemen
Apartemen Gading Mediterania Residences, Jakarta Utara menyelenggarakan vaksinasi massa 1.000 penghuni apartemen /Dok. Humas Gading Mediterania Residences

Vaksinasi massa ini, kata Abdul Buang, akan menjawab rasa khawatir masyarakat yang mungkin takut untuk pergi vaksin dan senang terhadap peran serta pengelola apartemen dalam menyukseskan program pemerintah ini.

“Kami mengapresiasi pihak pengelola dan berharap hal ini dapat dijadikan contoh oleh apartemen atau hunian yang berada di RT/RW lain. Kami juga akan gencar melakukan jemput bola mengajak masyarakat untuk mau melakukan vaksin Covid-19,” ucapnya.

Baca Juga: 24 Jam Terakhir, Rumah Sakit Darurat (RSD) Wisma Atlet Bertambah 179 Pasien Covid-19

Fransiska Fonda Endy selaku Pembantu Karatecer RW018 Apartemen GMR turut mengimbau penghuni agar selalu menjaga protokol kesehatan dengan sangat ketat apabila terpaksa harus keluar rumah. Ia berharap penghuni yang tidak memiliki keperluan penting untuk tetap berada di dalam unit karena penyebaran COVID-19 di DKI Jakarta khususnya, sedang tinggi.

“Dimohon agar bapak dan ibu penghuni untuk tetap berada di unitnya atau huniannya masing-masing. Khususnya juga penghuni yang sudah vaksin pun tidak serta merta bebas berkeliaran, tetap patuhi prokes demi menjaga hunian kita bersama,” jelasnyanya.

Kegiatan ini dapat terwujud dengan adanya kolaborasi antara Badan Pengelola, Pengurus PPPSRS GMR, dan pemerintah daerah setempat, yakni Kecamatan Kelapa Gading, Kelurahan Kelapa Gading Barat serta Bintara Pembina Desa (Babinsa) dan Binmas. ***

Halaman:

Editor: Erlan Kallo


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah