Langit Musik Menggelar Ajang Penghargaan Indonesian Music Awards 2021, Ada 12 Kategori Nominasi

- 22 November 2021, 19:59 WIB
Ajang penghargaan Indonesia Music Awards (IMA) 2021 akan digelar pada 6 Desember 2021. Acara ini diadakan untuk mengapresiasi para musisi
Ajang penghargaan Indonesia Music Awards (IMA) 2021 akan digelar pada 6 Desember 2021. Acara ini diadakan untuk mengapresiasi para musisi /Instagram @langitmusik

 

SEPUTAR CIBUBUR- Ajang penghargaan Indonesian Music Awards (IMA) 2021 akan digelar pada 6 Desember 2021. Acara ini diadakan untuk mengapresiasi para musisi di tanah air.

Acara IMA 2021 diselenggarakan oleh Langit Musik dan bekerja sama dengan saluran TV lokal, RCTI.

IMA 2021 memberikan 12 kategori penghargaan bagi para musisi di Indonesia dari berbagai genre.

Baca Juga: Lirik dan Terjemahan Lagu Westlife, My Hero Penuh Makna Ketulusan Cinta

Simak 12 kategori nominasi pada ajang Indonesian Music Awards (IMA) 2021;

1. Collaboration of the Year

2. New Artist of the Year

3. Social Media Artist of the Year

4. Male Singer of the Year

5. Female Singer of the Year

6. Duo/Group/Band of the Year

7. Throwback Hits of the Year

8. Songwriter of the Year

9. Top NSP

10. Song of the Year

11. Album of the Year

12. Alternative Song of the Year

Para nominasi sebelumnya telah melalui proses seleksi berdasarkan data stream Langit Musik dalam kurun waktu 2020 hingga 2021.

Langit Musik merupakan digital music streaming lokal Indonesia, mereka mendukung kemajuan industri musik tanah air dan menyajikan musik secara legal. Hal tersebut yang mendasari digelarnya IMA 2021.

Ajang penghargaan ini mengajak masyarakat untuk mendukung dan memilih insan musik favoritnya melalui link https://awards.langitmusik.co.id atau https://play.langitmusik.co.id.

Baca Juga: 5 Cara Download Lagu di Youtube tanpa Aplikasi

Periode voting untuk ke-12 kategori tersebut digelar sepanjang 12-29 November 2021, pemenang akan diumumkan pada malam puncak IMA 2021 yang disiarkan langsung oleh RCTI dan platform streaming RCTI Plus 6 Desember 2021.

***

Editor: Yetto Parceka

Sumber: Instagram @langitmusik


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x