Ustadz Adi Hidayat: Memberi Makan dan Minum Hewan Bisa Mendatangkan Pahala dan Surga

- 4 Desember 2021, 08:30 WIB
Ustadz Adi Hidayat menjelaskan keutamaan seseorang yang membagikan makanan pada hewan
Ustadz Adi Hidayat menjelaskan keutamaan seseorang yang membagikan makanan pada hewan /Tangkapan layar YouTube Dunia Akhirat/

SEPUTAR CIBUBUR - Terdapat sebuah keutamaan bagi seseorang yang membagikan makanan pada hewan menurut Ustadz Adi Hidayat.

Penciptaan hewan di dunia bukan tanpa tujuan, melainkan terdapat hal-hal dan pembelajaran yang bisa diambil dari sana.

Kasih sayang manusia kepada hewan juga menjadi tanda kelembutan hati seseorang kepada sesama makhluk Allah.

Dikutip Seputarcibubur.com dari video yang diunggah kanal YouTube Dunia Akhirat pada 18 November 2020, simak penjelasan lebih lanjut Ustadz Adi Hidayat mengenai hal tersebut.

Baca Juga: Simak Panduan Lengkap Ibadah di Gereja saat Perayaan Natal 2021, Cegah Penyebaran Covid-19 Omicron

Ustadz Adi Hidayat menjelaskan mengenai sebuah hadits yang mengisahkan tentang seorang pelacur yang memberi minum seekor anjing yang sedang kehausan.

Dari perbuatannya yang cukup mulia itu menjadikannya perantara untuk masuk surga.

“Ketika diberikan itu tiba-tiba keluar firman-Nya, dengan segala keikhlasannya dia masuk ke dalam surga,” ujar Ustadz Adi Hidayat.

Meski begitu, Ustadz Adi Hidayat menegaskan bahwa jangan sampai salah paham dengan hadits ini.

Halaman:

Editor: Erlan Kallo

Sumber: YouTube Dunia Akhirat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah