Restorasi Ekosistem Riau (RER) Catat Kemajuan Perbaiki Hutan Rawa Gambut, Simak Laporan Terbarunya

- 7 September 2022, 13:00 WIB
Petugas RER (Jagawana) sedang berpatroli dalam kawasan Restorasi Ekosistem Riau (RER)
Petugas RER (Jagawana) sedang berpatroli dalam kawasan Restorasi Ekosistem Riau (RER) /dok. RER/

SEPUTAR CIBUBUR - Program Restorasi Ekosistem Riau (RER) tetap mencatatkan berbagai kemajuan dalam upaya menjaga dan melindungi lahan gambut yang merupakan habitat bagi flora dan fauna meski menghadapi tantangan imbas pandemi Covid-19.

Pencapaian upaya restorasi ekosistem di hutan rawa gambut utuh terbesar di Sumatera ini terangkum dalam Laporan Kemajuan RER 2021.

RER merupakan program restorasi ekosistem yang diinisiasi APRIL Group, produsen serat, pulp dan kertas yang mengelola hutan tanaman industri dan menjalankan kegiatan manufaktur di Provinsi Riau.

Baca Juga: Mengenal 3 Spesies Orangutan: Hanya Ada di Indonesia, Kenali Perbedaannya

Dalam laporan bertajuk "Laporan Kemajuan RER 2021" itu, tercatat berbagai kemajuan dalam upaya menjaga dan melindungi lahan gambut yang merupakan habitat bagi flora dan fauna.

Sejak 2013, RER berkomitmen melindungi, merestorasi dan mengkonservasi ekosistem di lahan gambut, menjaga stok karbon serta melestarikan keanekaragaman hayati di konsesi seluas 150.693 ha di Riau.

Hingga 2021, RER berhasil mengidentifikasi total 838 spesies, bertambah 12 jenis flora dan fauna di dalam kawasan restorasi dibanding tahun sebelumnya.

RER juga mencatatkan kemajuan dalam upaya pemulihan hutan dengan merestorasi hutan seluas hampir 12.000 hektare melalui berbagai metode restorasi, seperti penanaman, pemeliharaan, regenerasi alami dengan bantuan manusia dan regenerasi alami.

Baca Juga: Pengusaha Hutan Kembangkan Tanaman Pemanis Pengganti Gula Tebu, Lebih Sehat Tanpa Kalori dan Alami

Halaman:

Editor: sugiharto basith budiman


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x