Renungan Malam Kristiani: Kuasa Puasa

- 7 Maret 2024, 17:52 WIB
Ilustrasi. RHK 23 Maret 2023, renungan harian tentang Kesaksikan Yesus lengkap dengan doa singkat.
Ilustrasi. RHK 23 Maret 2023, renungan harian tentang Kesaksikan Yesus lengkap dengan doa singkat. /PIXABAY/ congerdesign

Dalam ayat di atas berlatar suatu konteks dimana Ezra pada waktu itu sedang dalam perjalanan bersama rakyat Israel menuju ke Yerusalem. Mereka pulang dari Babel ke tanah asal mereka.

Raja Persia atau raja Babel pada saat itu menawarkan pengawalan dengan pasukan berkuda tapi Ezra menolak dan berkata pada raja bahwa Tuhan pasti akan melindungi mereka.

Di ayat yang ke 22 tertulis perkataan Ezra kepada raja “Tangan Allah kami melindungi semua orang yang mencari Dia demi keselamatan mereka tetapi kuasa murkaNya menimpa semua orang yang meninggalkan Dia.”

Ezra sungguh percaya bahwa kuasa Tuhan mampu untuk melindungi mereka semua dan menyertai mereka dalam perjalanan sehingga mereka tiba dengan selamat di Yerusalem.

Namun demikian pada kenyataannya perjalanan itu memang bukanlah hal yang mudah. Ada banyak tantangan yang dihadapi mereka dan juga ada resiko mengalami perampokan di tengah jalan.

Selain itu ada ancaman bahaya dimana mereka bisa diserang oleh kaum perompak dan orang-orang yang merencanakan hal yang jahat.

Menyadari akan keterbatasan dan ketidakberdayaan mereka, Ezra memaklumkan puasa untuk merendahkan diri di hadapan Tuhan.

Tidak mengandalkan kepandaian dan kehebatan diri mereka sendiri tapi mengandalkan Tuhan.

Ezra mengajak semua yang ada bersama dengannya untuk berdoa memohon petunjuk Tuhan agar mereka berjalan di jalan yang aman sehingga mereka semua bersama keluarga dan anak-anak mereka dan segala harta benda mereka mengalami perlindungan Tuhan.

Pada akhirnya mereka semua tiba dengan selamat di Yerusalem tanpa kurang suatu apapun dan ini terjadi karena berkat pertolongan Tuhan dan jawaban Tuhan atas doa dan puasa mereka.

Halaman:

Editor: Ruth Tobing


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah