Konser Travis Scott di Texas Rusuh, Menewaskan 8 Orang, Beberapa yang Lainnya Luka-luka

- 7 November 2021, 16:38 WIB
Konser Astroworld pada hari Jumat, 5 November 2021, di  houston, Tewas berlangsung rusuh
Konser Astroworld pada hari Jumat, 5 November 2021, di houston, Tewas berlangsung rusuh /Instagram @astroworldfest/

SEPUTAR CIBUBUR - Konser Astroworld yang diselenggarakan Travis Scott pada hari Jumat, 5 November 2021, di Houston, Texas untuk memperingati kebangkitan kota kelahirannya dengan konser musik yang spektakuler.

Setelah sebelumnya, kegiatan konser hip-hop ataupun genre lainnya di seluruh dunia mengalami jeda akibat pandemi virus Covid-19.

Konser tersebut mendatangkan penonton sebanyak 50.000 orang yang dari seluruh dunia.

Dikutip Seputarcibubur.com dari Reuters, di tengah kemeriahan konser tersebut, sebanyak 8 orang meninggal dunia dan beberapa lainnya mengalami luka-luka akibat kericuhan yang terjadi.

Baca Juga: Bertemu Asosiasi Kontraktor dan Konsultan Turki, Menteri Basuki Buka Peluang Investasi Infrastruktur di RI

Sebuah video berdurasi 18 menit menunjukkan kondisi dan situasi para penonton konser yang mulai tidak kondusif, video tersebut diunggah oleh pengguna YouTuber, lalu kemudian dihapus karena masalah hak cipta.

Penonton terlihat melompat dan bergoyang mengikuti alunan musik, dengan beberapa body-surfing (seseorang yang diangkat oleh penonton lainnya dan bergerak) di atas kerumunan,.

Sekitar setengah jam dalam rekaman yang diunggah ke YouTube, Scott menghentikan pertunjukan untuk pertama kalinya.

"Ada ambulans di ... whoah whoah," katanya.

Baca Juga: Tiba di Turki, Menteri PUPR Buka Peluang Kerja Sama Infrastruktur

Dalam video yang diambil dari udara, terlihat benda putih yang berjalan di tengah kerumunan yang tampak seperti kendaraan darurat.

Beberapa saat kemudian, Scott melanjutkan pertunjukan, memberi energi kembali pada penonton.

"Dua tangan ke langit, saya ingin membuat ... tanah ini bergetar," ujarnya.

Tapi kurang dari lima belas menit kemudian, dia menghentikan pertunjukan lagi.

Baca Juga: Bertemu Menteri Lingkungan Korea Selatan, Menteri Basuki Perkuat Kerjasama Bidang Infrastruktur

"Kami butuh seseorang untuk membantu, seseorang pingsan di sini. ... Jangan sentuh dia, jangan sentuh dia, semua orang mundur,” katanya.

Scott pun berusaha memanggil petugas keamanan dari atas panggung dengan suara yang cemas.

“Keamanan, seseorang tolong, datanglah dengan cepat," petugas keamanan berpakaian kuning tampak berusaha menarik orang-orang dari kerumunan.

Setelah itu, pertunjukan kembali dilanjutkan, Scott kembali meminta penonton untuk membuat "gempa bumi", sebelum mengajak rapper Kanada, penulis lagu dan aktor Drake untuk naik ke atas panggung menjelang akhir konser.

Pada Sabtu pagi, Scott mengatakan dia merasa hancur atas apa yang terjadi semalam.

Baca Juga: Bill Gates Jajaki Investasi di Biofarma

“Saya benar-benar hancur dengan apa yang terjadi tadi malam,” tulisnya di akun Twitter pribadinya, pada hari Sabtu pagi, 6 November 2021.

Scott memberikan doa yang terbaik untuk keluarga dan semua pihak yang terkena dampak dari kejadian ini.

“doa saya untuk keluarga dan semua yang terkena dampak dari apa yang terjadi di festival astroworld,” tulisnya.***

Editor: Erlan Kallo

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah