Jakarta Telah Vaksinasi Lebih dari Sembilan Juta Orang, Lampaui Target

- 16 Agustus 2021, 19:06 WIB
Pemprov DKI Jakarta mengumumkan bahwa pihaknya telah melakukan vaksinasi Covid-19 dosis pertama terhadap 9.069.350 orang.
Pemprov DKI Jakarta mengumumkan bahwa pihaknya telah melakukan vaksinasi Covid-19 dosis pertama terhadap 9.069.350 orang. /seputarcibubur.com

 

SEPUTAR CIBUBUR - Pemprov DKI Jakarta mengumumkan bahwa pihaknya telah melakukan vaksinasi Covid-19 dosis pertama terhadap 9.069.350 orang.

Angka vaksinasi Covid-19 itu setara dengan 101,4 persen dari target yang dicanangkan Pemprov DKI Jakarta, yakni 8.815.157 orang.

Mengutip data Pemprov DKI Jakarta, per Senin 16 Agustus 2021 pukul 10.00 WIB, untuk vaksinasi Covid-19 dosis kedua tercatat sebanyak 4.310.395 orang. Torehan itu setara dengan 48,2 persen dari target.

Baca Juga: Warga Ciracas Bisa Datangi Tiga Lokasi Ini untuk Vaksinasi 16 hingga 20 Agustus 2021

Di sisi lain, masih mengutip data Pemprov DKI Jakarta, kasus positif Covid-19 di Jakarta tercatat bertambah 513 sehingga total menjadi 840.955 orang.

Dari total kasus positif Covid-19 itu, sebanyak 818.700 pasien Covid-19 dinyatakan sembuh. Angka itu termasuk tambahan 936 orang pada Senin 16 Agustus 2021.

Sementara itu, pasien Covid-19 yang meninggal dunia bertambah 28 sehingga total menjadi 13.050 jiwa.

 

***

Halaman:

Editor: Yetto Parceka

Sumber: Twitter @DKIJakarta


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x